Seorang Bintang Wajib Punya Aura Spesial

Penulis: Yunita Rachmawati

Diperbarui: Diterbitkan:

Seorang Bintang Wajib Punya Aura Spesial Indonesia Boyband Audition

KapanLagi.com - Walaupun jaman sekarang seorang bintang itu diciptakan, tetapi calon bintang yang akan diciptakan itu harus mempunyai aura bintang yang baik. Seperti juga di ajang Indonesia Boyband Audition ini, semua peserta akan dilihat aura bintangnya pada saat audisi.

"Star quality yang dicari di IBA ini dilihat dari berbagai sudut, secara skill dan pembawaan diri, tidak hanya dari penampilan tapi juga aura orang tersebut terhadap orang yang melihat penampilannya," kata Fajar Alfarizi, seorang personal identificator yang juga salah satu anggota dewan juri inti Indonesia Boyband Audition.

Kualitas bintang yang dimaksud, lanjut Fajar, adalah anugerah dan pemberian dari Tuhan. "Tetapi karakter diri tidak," sambungnya.

"Di sinilah pentingnya pembentukan karakter si anggota boyband. Karena pembentukan karakter ini yang akan menentukan posisi dan peran personil tersebut di boyband yang akan terbentuk," tambah Fajar.

Mengenai kualitas aura bintang yang terdapat di peserta final di Jakarta dan Bandung, Fajar pun berkomentar, "Antara Jakarta dan Bandung untuk peserta yang lolos di babak final mempunyai kadar aura bintang yang sama."

Beranikah kamu jadi bintang? Buktikan langsung di Indonesia Boyband Audition tahun ini persembahan 911 Music dan didukung So Nice, Gen Fm, dan KapanLagi.com. (kpl/boo)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/boo)

Rekomendasi
Trending