Ternyata Ini Lho Cara Promotor Tentukan Set Time DJ di DWP 2016

Ternyata Ini Lho Cara Promotor Tentukan Set Time DJ di DWP 2016 Zedd di DWP 2016 © Muhammad Akrom Sukarya/KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Gelaran festival musik EDM tahunan yakni Djakarta Warehouse Project (DWP) 2016 tinggal menghitung hari. Yap, pada 9-10 Desember nanti ribuan penonton penggemar musik 'ajeb-ajeb' bakal berkumpul di JIEXPO Kemayoran, Jakarta. Ada banyak sekali nama-nama besar DJ populer dunia tampil di DWP 2016 seperti Alan Walker, Martin Garrix, Valentino Khan hingga ZEDD. Bagaimana cara pihak promotor, Ismaya Live untuk mengatur aksi panggung para DJ dunia dengan ribuan fans beratnya itu?


"Sebenarnya kami juga melihat profil DJ-nya sendiri. Dan untuk menentukan set time, kami banyak menonton penampilan live mereka di Youtube. Saat menentukan Alan lebih dulu daripada Valentino, bukan berarti Valentino lebih bagus karena semua equally the same. Kami memang harus mengurutkan saja dan ada beberapa DJ yang udah punya jadwal keesokan harinya. Jadi nggak ada lebih favorit mana, tapi lebih ngelihat jadwal mereka. Meskipun line up diacak, it will be the same," papar Sarah, Asisten Brand Manager Ismaya Live.


Memuaskan penonton DWP 2016, pihak Ismaya rupanya kerap mengadakan kontes meet and greet di media sosial dengan cara yang mudah. Menurut Ismaya, mayoritas pemenang memang dari fanbase DJ yang dimaksud karena memang fans berat bersedia melakukan hal maksimal demi berjumpa dengan idolanya.


Penonton menggila di DWP 2016 © Agus ApriyantoPenonton menggila di DWP 2016 © Agus Apriyanto

"Nantinya sih kalau ketemu biasanya mereka minta tanda tangan. Terus ada yang minta foto dan ngobrol, baik-baik sih artinya," lanjut Sarah.


Kendati melakukan meet and greet, Ismaya rupanya tak bisa menjanjikan waktu yang lama bagi para penggemar. Semua itu dilakukan karena para DJ yang tampil di DWP 2016 memang memiliki jadwal yang cukup padat.


"Iya kita melihat ini masih terbatas dari segi waktu sih. Jadi nantinya memang bakal dipilih 10 orang saja yang bakal digrupin dan ada yang foto bareng. Karena kan para artisnya harus istirahat sebelum masih ya," tutup Sarah. Hmm, apakah kamu sudah siap hadir di DWP 2016 pekan depan?


(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/aal/aia)

Rekomendasi
Trending