[Interview] Long Live Alexa!

Penulis: Yunita Rachmawati

Diperbarui: Diterbitkan:

[Interview] Long Live Alexa! Alexa di Umbra Kemang

KapanLagi.com - Alexa masih terus eksis. Meski harus ditinggal sang gitaris, Rizki, ke Australia, Aqi, Satrio, JMono, dan Fajar membuktikan kalau Alexa masih ada, bahkan tetap kreatif dalam bermusik.

Bertempat di Umbra Bar & Lounge, beberapa waktu lalu Alexa memperkenalkan single terbaru mereka, Selalu Ku Kenang yang diciptakan oleh Rizki. Ini sekaligus membuktikan kepergian Rizki murni untuk menempuh studi, bukan karena adanya perbedaan visi di Alexa.

Simak yuk seperti apa obrolan Aqi, Satrio, JMono, dan Fajar tentang single baru mereka.

Hai... Hai... Apa kabar Alexa? Akhirnya rilis juga nih lagu baru sejak Rizki pergi ya. Bisa diceritain single diluncurkan ini?
Aqi: Kami Alexa sekarang 4 orang ada JMono, Aqi , Fajar, dan Satrio. Kita berempat mengeluarkan single teranyar dan masih dari album yang kemarin, judul lagunya adalah Selalu Ku Kenang. Jadi ceritanya adalah tentang  mengenang seseorang, siapa aja sih bukan hanya pacar dan hal ini kita terjemahkan di video klip dari lagu tersebut di mana dari awal sampai habis isinya adalah kenangan-kenangan dari Alexa mulai berangkat bareng pertama kali sampai hari ini.

Lagu ini siapa yang ciptain sih?
Aqi: Yang nyiptain yang udah gak ada di sini sih, yang bikin Rizki, jadi lagunya dia habis itu kita berantakin rame-rame hahaha. Dan kebetulan waktu itu judulnya masih lagu Duren, kita belum tahu mau dipanggil apa lagunya kan jadi kita kebetulan waktu itu ya udah lah lagu Duren aja dulu jadi.

Lagu ini dibuat sebenarnya ada kenangan sendiri atau gimana?
Satrio: Kisah nyata, jadi sebenarnya gini, Rizki punya lagu. Jadi ceritanya dia baru putus dari cewek, ya udah habis itu kita bikin sama-sama lah. Habis dibikin, dia bilang 'Oh ini lagunya gue banget nih,' habis dia pacaran sama Sherina, terus dia bilang 'Wah lagunya gak penting kalau yang ini, gue udah gak putus cinta lagi, gue sekarang lagi happy.' Tapi yang pasti setiap ceritanya anak-anak jadi lagu dan lagunya ini sayang sih kalau gak dikeluarin, karena dia udah di luar negeri.

AlexaAlexa

Apa sih yang beda dari karya-karya Alexa sebelumnya?
Satrio: Jadi sebetulnya lagu Selalu Ku Kenang ini mengartikan bahwa kita mengenang, orang-orang di sekitar kita, orang-orang yang pernah berada dan peran di awal Alexa sampai sekarang atau di hidup kita masing masing. Jadi intinya adalah kita selalu mengenangnya.
Fajar: Jadi kalau udah berkenalan kan biasanya yah intinya sedikit lah yang menjadi musuh, semuanya menjadi kenangan kan itu inti dari lagunya sih.

Lagu ini kan ciptaanya Rizki, tapi kan dia udah gak di Alexa. Apakah boleh dibawain?
Kompak Barengan: Oh boleh dong
Satrio: Orang dia cuma 30%, kalau yang hitungan industri tuh yah yang nyiptain reff itu nomor satu. Ya, kan kita yang bikin reff-nya.
Fajar: Tenang nanti kita transfer, hahahahahaha.
Aqi: Dia juga seneng sih sebenarnya pas pertama kali bilang akhirnya single-nya lagu yang itu.

Dengan tidak adanya Rizki, ada yang berubah gak sih dari cara bermusiknya Alexa?
Satrio: Ada, kita kurang satu gitaris, berasa sih moodnya, karena sebetulnya adalah Alexa itu keluarga. Nanti di video klip ini bisa dilihat Alexa adalah family for life, jadi kita kehilangan satu keluarga sebentar, mudah-mudahan sih baliknya cepet, katanya sih November selesai. Tapi kalau dia mau balik lagi, sok-sok kita mau tolak, 'Ngapain sih lo balik, udah sana-sana', hehehe...

Menutupi tidak adanya Rizki ini gimana?
Satrio: Beberapa additional player kita coba, tapi tergantung konsepnya. Cuma sebenarnya mau siapapun additional player yang ada, itu kan hanya di musik, tapi musik itu tidak hanya sekedar kita ngeband kan, tapi keluarganya itu yang kita kangen, kekeluargaan itu yang paling penting sehingga buat musik itu lebih bagus.

Sebenernya keluarnya Rizki ini kenapa?
Satrio: belajar.
Aqi: Dia mau nerusin jadi S2 habis itu S3 setelah itu dia mau menjadi professor, hahaha. Cuma sih katanya dia November udah selasai, ternyata belum, habis itu dia lanjut lagi kan, trus dia bilang, 'Yah kita lihat aja nanti', lah gimana, hahaha...

Rencana ke depannya, mencari pengganti Rizki sendiri enggak?
Aqi: Sampai sekarang sih kita masih berempat aja belum terpikir untuk itu.
Fajar: Bisa iya bisa nggak sih
Satrio: Apa aja yang enak deh hehehehe
Aqi: Yang pasti sih kalau akhirnya keputusannya berempat untuk album selanjutnya secara musik pasti berubah sih.

AlexaAlexa

Alexa udah cukup lama nih yah dari single sekarang ini, kegiatannya apa aja sih?
Fajar: Oh kalau masalah ini jujur yah di akhir tahun kemarin sampai di awal tahun sekarang bukan waktu yang gampang buat kita jadi ada beberapa kepentingan yang harus diduluin lah. Jadi Satrio kemarin lagi sibuk beradaptasi dengan putri kecilnya, gue juga, terus juga si Aqi menyusul teman-temannya, baru kawin hehe, terus si JMono, lagi sibuk diet, keliatan kan sekarang jauh lebih kurus, terus juga secara intern yah adalah beberapa hal yang harus kita adaptasi lagi, yang harus diberesin lagi jadi kayak vakum sementara, jadi kalau dibilang ada kegiatan yah ada. Cuma kebanyakan jujur di luar Alexa-nya juga ada beberapa hal yang harus diberesin.

Tapi kalau dari band Alexa sendiri emang lebih fleksibel yah, misal beberapa dari kalian punya project masing-masing. Nah itu gimana?
Satrio: Sebenarnya Alexa itu adalah main-nya, selepas itu ada yang membawa nama Aqi sebagai Alexa atau Fajar sebagai Alexa, itu kita bebaskan karena itu menguntungkan kita semua.

Harapan ke depan untuk Alexa sendiri apa?
Fajar: Long live aja yang paling inti
Satrio: Long live Alexa
Aqi: Family for life
Fajar: Yah mudah mudahan selama lamanya Insya Allah. (kpl/boo)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/boo)

Rekomendasi
Trending