[Interview] De Neno Warna Baru Musik Indonesia

Penulis: Nena Kisnawati

Diperbarui: Diterbitkan:

[Interview] De Neno Warna Baru Musik Indonesia
@KapanLagi.com®

KapanLagi.com - De Neno merupakan band pendatang baru di belantika musik Indonesia. Mereka mengawali karir ketika berhasil menyabet juara dalam festival band A Mild Wanted 2012 lalu. Atas kemenangannya De Neno berhak mendapat kesempatan untuk rekaman album di bawah naungan label Musica Studio.

Band ini sendiri digawangi oleh empat personel ganteng yaitu Damas (vokal dan keyboard), Agha (gitar), Gaps (gitar) dan Martin (drum). Mereka  berkomitmen untuk memberikan warna baru bagi musik Indonesia, lewat debut single perdannya Semaumu.

Ingin tahu lebih dalam mengenai apa visi misi mereka dan apa genre musik yang sebenarnya mereka pilih untuk meramaikan jagat musik tanah air? Mari simak ulasannya berikut ini.

 

 

(kpl/kis)

1. Ciri Khas De Neno

  • Hai De Neno selamat datang di kantor KapanLagi.com®. Ceritain dong sebenarnya apa sih yang menjadi ciri khas dari musik kalian?
Damas : Secara karya kalau single kita itu sepertinya keluar dari
mainstream yang sekarang lagi rame. Details musik kita itu bisa
dibilang alternative, kalau digambarin di Indonesia itu kayaknya
belum ada.
Martin : Kita mengusung genre musik yang belum pernah ada. Untuk
lebih jelasnya coba dengerin aja single kita Semaumu.

 

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Video Single 'Semaumu'

Single Semaumu memiliki lirik yang easy listening dengan irama musik
unik. Lirik single ini sendiri menceritakan seorang yang bertingkahlaku seenaknya tanpa menghiraukan perasaan orang lain. Yuk langsung saja dengerin singlenya berikut ini.

 

 

3. Aktivitas De Neno

  • Untuk sekarang ini aktivitas dan kesibukan apa sih yang sedang dijalani oleh De Neno?
Damas dan Martin : Kita lagi sibuk tour nasional ke 10 kota di
Indonesia aja sih. Kota-kota yang bakal kita kunjungi itu mulai dari
Samarinda, Pekanbaru, Makassar, Bandar Lampung, Malang, Jakarta,
Semarang, Bandung, Aceh dan Bali.

 

4. Haraparan De Neno

  • Apa harapan De Neno untuk ke depannya nanti?
Damas : Harapan Kita sih semoga bisa terus memacu dan mengasah
kemampuan musikalitas, sehingga bisa memberikan warna baru yang
diterima di industri musik Indonesia.
All: Amien.

 

5. Musik Indonesia Menurut De Neno

  • Menurut De Neno sendiri bagaimana perkembangan musik Indonesia sekarang ini?
Damas dan Martin : Musik sekarang ini udah jalan terus tapi
keadaannya lagi enggak se-happening beberapa tahun lalu, cuman
sekarang Alhamdulillah sudah menunjukkan peningkatan, pelan tapi
pasti ya. Seperti yang ditunjukkan abang kami, NOAH kemarin itu
menandai mulai bangkitnya lagi musik Indonesia, semoga kami pun juga
seperti itu.

 

6. KapanLagi.com® Di Mata De Neno

  • Apa sih pendapat De Neno tentang kehadiran 10 tahun KapanLagi.com® sebagai salah satu media online di Indonesia?
Damas : 10 tahun itu diharapkan sebagai langkah kecil dari langkah
besar ke depannya, mudah – mudahan bisa sampai puluhan tahun
ke depannya dan semakin menjangkau lagi sektor – sektor kreatif di
Indonesia.
Damas dan Martin : Selama ini kita perhatikan itu ya content-nya
yang selalu update, dan selalu netral atau enggak berpihak sama
siapapun! Itu aja sih, semoga ke depannya KapanLagi.com® bisa terus
melewati puluhan tahun ke depannya! Amin.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/kis)

Editor:

Nena Kisnawati

Rekomendasi
Trending