Upie Guava Angkat Berbagai Elemen Pada Video Klip Baru NOAH, 'My Situation'

Penulis: Natanael Sepaya

Diterbitkan:

Upie Guava Angkat Berbagai Elemen Pada Video Klip Baru NOAH, 'My Situation' NOAH © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya

Kapanlagi.com - Unit alternative-rock asal Ibukota, NOAH, baru saja menyelesaikan proses syuting untuk video klip terbarunya yang berjudul My Situation. Menariknya, Upie Guava yang ditunjuk sebagai sutradara pun mengungkapkan beberapa hal menarik seperti kehadiran talents pada video klip ini.


"Itu (tadi) bukan penari, itu talent sih. Jadi kita gabungin gerak-gerakan yang normal sama surealis. Kita bikin koreo, tapi bukan tarian, lebih gampang disebut bahasa puitis kali ya, yang menggambarkan rasa pribadi," aku Upie Guava, saat ditemui di sela-sela pembuatan video klip My Situation di Gudang Bermis, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Rabu (8/11/2017).


Tak hanya sampai di situ saja, Upie Guava juga mengaku jika dia ingin memberi hal berbeda pada video klip My Situation. Untuk itu, sang sutradara pun memutuskan untuk mulai mengambil scene sejak pagi demi menerapkan berbagai treatment pada klip tersebut.


Upie Guava ingin angkat berbagai elemen di music video terbaru NOAH, 'My Situation' © KapanLagi.com/Muhammad Akrom SukaryaUpie Guava ingin angkat berbagai elemen di music video terbaru NOAH, 'My Situation' © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya


"Kita dari pagi udah ambil scene buat talent, sekarang kita ambil buat NOAH. Jadi ada perform band, ada masing-masing juga, dengan berbagai jenis treatment lah," lanjut Upie singkat.


Upie sendiri menjelaskan kalau ia ingin mengangkat banyak elemen pada music video terbaru NOAH kali ini. Setelah memahami dan menyelami lirik serta musik yang ada, Upie mengaku kalau ia mencoba memvisualisasikan setiap elemen yang ada pada lagu tersebut, baik secara audio maupun berbagai hal lainnya.


"Yang mau diangkat sebenarnya dari lagu ini banyak banget ya, dari liriknya unik dan musik juga. Saya bayangin musik kebayang gambar, jadinya kalau ngomongin benang merahnya, gimana caranya saya bisa ngevisualin setiap elemen yang saya tangkap dari lagu itu. Ada suara keyboard ada suara ini, ya gitu-gitu lah," pungkasnya.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/far/ntn)

Reporter:

Fikri Alfi Rosyadi

Rekomendasi
Trending