Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Satu hari setelah hari kemerdekaan Indonesia yang ke 72, grup musik V-HADS 21 merilis single terbaru berjudul 21-Dua Sisi. Ini merupakan single ketiga setelah merilis dua lagu sebelumnya, yaitu Bersamamu dan Hanya Lelah. Di lagu yang bercerita soal perbedaan dua hati yang akhirnya bisa menyatu, V-HADS 21 menggandeng musisi asal USA, Geena Fontanella.
Menurut Rahmat Ulffriansyah (R.U), gitaris sekaligus music director V-HADS 21 mengatakan, berkolaborasi dengan Geena lantaran memiliki suara vokal yang menarik. Bahkan, ketika diberikan materi lagu 21-Dua Sisi, chemistry Geena langsung menyatu.
"Geena jenius dan talented, dan sangat cepat menyatu dengan materi lagunya. Hanya dalam waktu dua hari Geena bisa menyanyikan lagunya dalam bahasa Indonesia. Walaupun masih terdengar cadel," kata R.U, belum lama ini.
Advertisement
Sementara itu, Genna mengatakan bisa berkolaborasi dengan V-HADS21 merupakan pengalaman yang sangat luar biasa. Menurutnya, R.U seorang musisi yang sangat cerdas. Sebagai musisi R.U dinilai sangatlah cerdas dalam membuat sebuah lagu bagus.
"R.Udan V-HADS21-nya adalah pasangan yang luar biasa. Dia sangat siap dan tahu persis apa yang dia inginkan. Dalam projek ini, kami berharap berjalan lancar. Dan saya tidak sabar untuk melakukan tur dengan V-HADS21," kata Genna.
V-HADS21 merupakan sebuah grup band Indonesia yang mengusung genre rock alternatif. Beranggotakan Rahmat Ulffriansyah alias R.U (gitar), Aga Pratama (bass), dan Fauzi Firmanayah (keyboard). Sejak berdiri, V-HADS21 sudah merilis tiga single, yakni Bersamamu, Hanya Lelah, dan 21-Dua Sisi.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/far/ntn)
Advertisement