MLTR Akhiri 'Indonesia Valentines Tour 2016' Dengan Manis
Michael Learns To Rock © Kapanlagi.com®/Muhammad Akrom Sukarya
Kapanlagi.com - Bertepatan dengan hari Valentine tahun ini, unit pop-rock asal Denmark, Michael Learns To Rock kembali menggelar tour di Indonesia. Tak tanggung-tanggung, 3 kota besar didaulat untuk rangkaian konser yang bertajuk Indonesia Valentines Tour 2016 itu.
Setelah Solo dan Jakarta, tiba waktunya bagi penikmat musik di Surabaya untuk melihat langsung penampilan sang idola. Bertempat di Grand City Surabaya, MLTR pun menghentak panggung acara yang dipromotori oleh Marygops itu sekitar pukul 20.00 WIB.
Lagu-lagu seperti Sleeping Child hingga Someday berhasil memancing antusias para fans yang memadati venue acara. Lighting yang mewah yang didukung dengan sound menggelegar seolah menegaskan kesan konser yang romantis nan elegan.
MLTR hebohkan Surabaya lewat konsernya © KapanLagi.com®/Muhammad Akrom SukaryaPara fans kemudian dibuat semakin gregetan saat Mikkel Lentz cs membawakan lagu I'm Gonna Be Around. Yap, para personel turun langsung ke arah penonton dan membuat suasana di depan panggung kian pecah.
Advertisement
Menjelang penampilan akhir mereka, para penonton pun bergejolak dan meminta sang idola untuk menampilkan 1 lagu lagi. Benar saja, selang 5 menit MLTR kembali muncul ke panggung dengan single hits mereka seperti Paint My Love dan That's Why You Go Away sebagai bagian dari encore konser kali ini.
Sambil mengucapkan terima kasih, MLTR lalu saling memeluk pundak dan memberikan salam apresiasinya atas antusias para fans mereka di Indonesia, khususnya Surabaya. So, great job Michael Learns To Rock! Sampai jumpa kembali di panggung-panggung spektakuler berikutnya.
Sudah Baca Yang Ini?
Konser Romantis di Jakarta Malam Valentine, MLTR Bikin Baper
Industri Musik Lesu, Warner Musik Indonesia Gelar WarWar
LDR - Tour, Kare Wanscher Belum Punya Kado Valentine Buat Kekasih
Hampir 28 Tahun Terus Bersama, Apakah MLTR Punya Project Lain?
Hari Valentine Nanti, Ini Kado Romantis Dari MLTR Untuk Indonesia
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/ntn/abl)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
