Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Souljah adalah salah satu grup musik beraliran ska reggae yang paling lama eksis di Tanah Air, yakni 19 tahun. Tentunya tak mudah bagi band yang digawangi oleh Danar Pramesti, Sais Fauzan, Renhat Pantro, Vino, Hanli, David Agust Pasaribu dan Bayu Pamungkas itu untuk mempertahankan eksistensi selama hampir 2 dekade lamanya, terlebih karena genre yang mereka usung kurang begitu diminati oleh kebanyakan warga Indonesia.
Karenanya, perjuangan Said CS patut diacungi jempol. Said sang vokalis lalu menuturkan sebuah resep bagaimana caranya mereka bisa bertahan hingga 19 tahun lamanya.
"Yang paling penting konsisten sih dan bikin karya terus. Walaupun kita ada naik turun nggak mungkin stabil," kata Said saat ditemui di Rolling Stones Cafe, Jakarta Selatan, Sabtu (8/4).
Said menyebut jika selama 19 tahun berkarir di industri musik Tanah Air, perjalanan Souljah tak selalu indah. Ada kalanya Ia dan rekan-rekannya merasakan masa-masa sulit bersama grup bandnya tersebut.
"Kita Ada masa turunnya juga. Tapi yang penting kita bikin lagu terus, bikin karya. Cepat atau lambat orang akan ngeh (sadar) dan akhirnya bisa menerima karya kita," tutup Said.
Untuk merayakan ultahnya yang 19 tahun, band yang bernaung di bawah label Bahaya Records inipun mengadakan sebuah event bertajuk SOULJAH 19th ANNIVERSARY di Rolling Stone Café Kemang Jakarta pada hari Sabtu (8/4) kemarin. Said CS mengemas Konser Intim bertemakan Playful, di mana mereka membawakan lagu-lagu yang tidak pernah dibawakan pada konser-konser biasanya.
Advertisement
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/far/gtr)
Advertisement