Diperbarui: Diterbitkan:
Omesh sudah mendengarkan lagu-lagu Boyzone sejak kecil, ia pun sangat familiar dengan lagu-lagu yang dibawakan oleh Boyzone. Salah satu lagu favoritnya adalah Love Me For A Reason.
"Konsernya seru. Kembali ke masa kecil. Soalnya gue denger Boyzone waktu gue playgroup. Paling suka lagu Love Me A For Reason," kata pria kelahiran 21 Agustus 1986 ini.
Dari keempat personil Boyzone, yakni Ronan Keating, Shane Lynch, Keith Duffy dan Mikey Graham, Omesh paling mengidolakan Ronan Keating. Dengan nada bercanda ia pun ingin membuat lagu seperti Ronan.
Advertisement
"Tunggu aja sebentar lagi saya bakal bikin lagu seperti Ronan Keating," ucapnya seraya tertawa.
Dalam konsernya tadi malam, Boyzone membawakan 22 buah lagu. Namun, yang paling berkesan bagi Omesh adalah ketika Ronan cs mempersembahkan lagu untuk Stephen Gately. Melihat Ronan sampai menitikkan air mata, ia pun jadi ikut terharu. Selain itu ia juga kagum dengan kekompakan Boyzone yang tetap solid hingga 20 tahun lamanya.
"Dari dulu sampai sekarang kompak, humble orang-orangnya. Tipikal boyband dari Eropa, Inggris memang begitu ya. Apalagi tadi ada lagu buat mendiang Stephen. Lihat Ronan nangis jadi pengen ikutan nangis juga. Ikut terenyuh," pungkasnya.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/rhm/rth)
Advertisement