Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Musisi sekaligus pengusaha, Tono Supartono baru saja merilis single terbarunya yang diberi judul Sang Bidadari. Judul tersebut juga akan menjadi nama mini album yang rencananya dirilis tak lama setelah single awalnya rilis.
Diungkapkan Tono, proses pembuatan lagu Sang Bidadari rupanya tak memakan waktu yang lama yaitu hanya hitungan jam. Dalam pembuatannya, pendiri Magenta Orchestra itu tak sendirian. Ia dibantu sahabatnya yang juga merupakan musisi kenamaan, Andi Rianto.
"Kita memiliki Magenta Orchestra, tapi kita tidak bisa menggunakan Magenta Orchestra kita sendiri (karena pandemi). Akhirnya muncul ide Andi untuk coba menghubungi Budapest Scoring Orchestra dan disetujui oleh mereka,” ungkap Tono dalam press rilis yang diterima KapanLagi.com
Advertisement
© Istimewa
Pembuatan Sang Bidadari sendiri rupanya didasari dari banyaknya waktu luang Tono di masa pandemi ini. Idenya muncul dengan spontan saat jenuh karena mengurangi kegiatan selama masa pandemi yang belum juga usai.
Karena kondisi pandemi ini juga, Tono tak bisa mengawasi di Budapest. Mereka menggunakan metode remote recording, di mana Andi beserta sound engineer mengawasi proses rekaman melalui live streaming agar dapat memberikan feedback secara langsung.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
© YouTube
Video klip Sang Bidadari juga telah tayang dan dapat disaksikan di YouTube. Tono mempercayakan penggarapan video musik kepada sutradara muda Wahyu Taufani Prialangga, yang sudah bekerjasama dengan penyanyi seperti Raisa, Bunga Citra Lestari, dan NOAH.
Tono berharap lagunya dapat diterima dengan baik oleh para pendengar musik Tanah Air. Dengan perilisan Sang Bidadari, Tono juga ingin membuktikan bahwa usia tak menjadi penghalang untuk tetap produktif.
Advertisement
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Advertisement