Pilih Fatin, Rossa Sempat Dipertanyakan Maia Estianty

Penulis: Guntur Merdekawan

Diperbarui: Diterbitkan:

Pilih Fatin, Rossa Sempat Dipertanyakan Maia Estianty Rossa dan Fatin / KapanLagiĀ® - Agus Apriyanto
Kapanlagi.com - Kalian rindu dengan ajang X-Factor? Kabar baik untukmu karena kini seri keduanya akan kembali mengudara di layar kaca dalam waktu dekat, tepatnya  3 April mendatang.


Rossa, selaku salah satu juri di musim pertama akan kembali didapuk untuk memberikan penilaiannya pada para kontestan bersama Ahmad Dhani, Afgansyah Reza, dan Bebi Romeo. Penyanyi berusia 36 tahun itu kini merasa lebih siap dibandingkan ketika menjadi juri di musim pertama tahun 2012 silam.


"Waktu itu (musim pertama) saya nggak tahu harus seperti apa selain jadi mentor anak didik dan menjadikan mereka superstar. Setelah tahu saya merasa berbeda. Di X Factor musim pertama kontestan menjadi anak saya kurang lebih 6 bulan di bawah asuhan saya, mulai dari Fatin yang tak tahu tempo sampai bisa mencuri hati semua orang. Saya dikasih anak-anak bawang, susah," jawab Rossa ketika ditemui di Ruang Serba Guna RCTI, kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (25/3).


Rossa dan Afgan jadi juri X Factor musim kedua / KapanLagi® - Bambang E RosRossa dan Afgan jadi juri X Factor musim kedua / KapanLagi® - Bambang E Ros


Rossa sendiri punya cerita menarik pada saat menjadi juri musim pertama lalu. Meski keputusannya untuk memilih Fatin sempat dipertanyakan oleh Maia Estianty yang kala itu jadi judge tamu, namun pelantun lagu Ayat-Ayat Cinta itu percaya jika Fatin punya potensi untuk jadi bintang.


"Pas babak judges home visit, Maia jadi judge tamu. Sampai akhirnya dia bilang, 'lu yakin mau ambil Fatin? Dia nyanyi belum bisa lho?'. Tapi saya yakin dia (Fatin) bisa jadi star walau saya belum tau dia bisa jadi star atau tidak waktu itu," sambungnya.


Alih-alih berharap tuk mengulangi sukses season pertama, Rossa ingin musim kedua ini akan jadi lebih berkesan di hati pemirsa. "Kami (para juri) tak akan mengulang sukses yang sama. Kami ingin memberi yang baru, tak mau mengulang kesuksesan. Kami ingin mencetak juara yang fresh di industri musik. Mudah-mudahan ada kontestan memiliki keinginan yang sama," pungkasnya.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/abs/gtr)

Reporter:

Adi Abbas Nugroho

Rekomendasi
Trending