Diperbarui: Diterbitkan:
Ditemui usai manggung di kota Solo, Ruri dan kawan-kawan mengaku jika Lebaran tahun ini dilewatkan bersama keluarga. Bagi mereka berlebaran dengan keluarga adalah momen yang sangat langka dan mereka ingin melewatkan momen kemenangan itu bersama orang tersayang.
"Tahun sekarang kita nomor satukan keluarga, beda dengan tahun terakhir nggak rayakan Lebaran di rumah. Kita close jadwal manggung saat malam takbiran dan lebaran nanti," ujar Ruri saat dijumpai oleh KapanLagi.com® beberapa waktu yang lalu.
Sebenarnya tawaran untuk manggung di hari malam takbiran atau hari raya sangatlah besar. Honornya pun dua kali lipat dibandingkan hari biasa, namun Repvblik tak ingin menggadaikan kebahagiaan bersama keluarga dengan uang.
Advertisement
Bisa berkumpul bersama keluarga menjadi momen indah bagi anak-anak Repvblik, mengingat jadwal manggung yang padat. Pada Lebaran nanti, Repvblik sudah memiliki agenda untuk merayakan bersama-sama.
"Tradisi hari pertama kita kumpul seluruh personel dan kru bersama-sama. Hari kedua kita bebas beracara sendiri-sendiri," tukasnya.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/vid/faj)
Advertisement