Diterbitkan:
Walaupun sudah berumur namun semangat mereka untuk terus bermusik patut ditiru. Dedengkot metal asal Inggris Iron Maiden kembali mengeluarkan album terbaru di pertengahan tahun ini bertajuk THE FINAL FRONTIER.
Intro Satellite 15 yang berdentam serta menderu-deru dan sedikit bertema luar angkasa yang sesuai dengan gambar covernya dengan tema yang sama. Kemudian diantara intro dan memasuki lagu Bruce Dickinson memberikan repertoarnya dan disambung dengan The Final Frontier.
Advertisement
Bila kalian berharap musik Iron Maiden di album sebelum ini mungkin kalian akan kecewa. Namun jika kalian menyukai Iron Maiden era 80an mungkin anda akan bernostalgia ketika mendengarkan album ini. Kita seakan di kembalikan ke masa kejayaan Iron Maiden, walaupun mereka saat ini tetap jaya dan mendapat tempat terhormat di kalangan pecinta musik metal.
Betotan bass yang khas Steve Harris yang menjadi nyawa di semua lagi Iron Maiden berpadu dengan ketukan yang penuh stamina dari Nicko McBrain. Melodi dan ritem dari 3 gitaris Dave Murray, Adrian Smith dan Janick Gers yang saling padu dan bergantian memberi warna di tiap lagu.
Entah apa yang menjadi alasan mereka untuk tetap memutuskan bertahan dengan 3 gitaris. Namun bila kita simak seksama semuanya saling memberikan effortnya dan akan tercetus kata megah, yah metal yang megah tanpa harus ada unsur string section maupun orkestra. Inilah simfoni orkestra ala Iron Maiden.
Ada sedikit pembeda di album ini, mereka memainkan musik dengan riff-riff yang progresif serta pergantian nada yang tertebak terlihat di track Isle of Avalon.
Iron Maiden tetap menyuarakan heavy metal di tengah gempuran musik metal saat ini. Sebuah album yang patut diperhitungkan.
Tracklist:
1. Satellite 15... The Final Frontier
2. El Dorado
3. Mother of Mercy
4. Coming Home
5. The Alchemist
6. Isle of Avalon
7. Starblind
8. The Talisman
9. The Man Who Would Be King
10. When The Wild Wind Blows (kpl/faj)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/faj)
Advertisement