Diperbarui: Diterbitkan:
Merasa terharu dengan kesetiaan para fans yang rela menunggu hingga pagi, grup yang beranggotakan Glenn Fredly, Tompi, dan Sandhy Sondoro ini punya kejutan untuk penonton. Usai muncul satu persatu, mereka akhirnya berkolaborasi membawakan lagu-lagu dangdut.
Sontak ini menjadi sebuah pemandangan tak terduga yang sekaligus penyemangat di malam yang dingin saat itu. Diiringi alunan musik jazz yang lembut, mereka melantunkan berbagai lagu dangdut yang sudah sangat tersohor.
Disertai guyonan kocak dan mengocok perut, Trio Lestari pun membawakan lagu Pak Hakim dan Pak Jaksa, Sakit Gigi milik Meggy Z, dan single hits Rhoma Irama, Begadang. Penampilannya pun berurutan, mulai dari Sandhy, Glenn, hingga yang terakhir, Tompi.
Advertisement
Di sela-sela penampilannya, Trio Lestari pun sempat menyapa, "Salam satu jiwa, Arema!" Penonton yang sedari sore menanti penampilan mereka pun langsung terbawa suasana yang begitu meriah.
Tak ada yang menyangka jika festival Jazz terbesar di Malang besutan J-Entertainment ini diwarnai oleh berbagai macam genre musik. Mulai dari keroncong, etnik, rock, hingga goyang dangdut yang sukses menghibur ratusan kepala yang memadati venue malam itu.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/sry/ntn)
Advertisement