Slank Ingin 'Menyaring' Penonton Lewat Harga Tiket Konser Yang Tidak Murah

Penulis: Natanael Sepaya

Diterbitkan:

Slank Ingin 'Menyaring' Penonton Lewat Harga Tiket Konser Yang Tidak Murah Slank © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya

Kapanlagi.com - Konser jelas menjadi salah satu titik besar dalam setiap karir musisi, tidak terkecuali Slank. Sebagai unit rock kawakan Indonesia, Slank pun beberapa kali menerapkan harga tiket konser yang tidak murah. Namun selain karena kualitas yang ditampilkan, Slank punya alasan tersendiri untuk memberlakukan harga tiket konser yang tidak murah.


"Ya setiap tahun di Jakarta kita selalu mencoba menyiapkan konser indoor, yang tiketnya lumayan mahal. Gue harap yang nonton bisa kesaring dan akan lebih aman. Kita (tiket konser) paling mahal berapa ya? Dua jutaan. Ya menurut kita juga harga segitu kalo Slank yang penting kuantitinya, kita akan lebih asoy kalo yang nonton bejibun," ujar Kaka Slank, saat ditemui di bilangan SCBD, Jakarta Selatan, Jum'at (27/7).


Bimbim Slank lantas menambahkan ucapan Kaka mengenai harga tiket konser mereka yang terbilang tidak murah. Menurut Bimbim, harga tiket konser yang tidak murah memang disesuaikan pula dengan apa yang ingin dilihat para fans dan penonton dari musisi idolanya.


Lewat tiket konser mahal, Slank ingin menyaring para fans mereka © KapanLagi.com/Muhammad Akrom SukaryaLewat tiket konser mahal, Slank ingin menyaring para fans mereka © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya


"Itu maksudnya harga tiket makin besar pertunjukannya bisa makin wah. Kaya The Rolling Stone, U2 itu apa yang kita spending sesuai dengan apa yang kita liat. Pengen sih mimpi musisi Indonesia bisa dihargain segitu, biar bisa maju," terang Bimbim singkat.


Sedangkan melihat harga tiket konser Syahrini yang mencapai harga 25 juta rupiah, Slank sendiri tak banyak berkomentar selain menantikan kejutan apa yang akan dihadirkan pelantun Sesuatu itu dalam konsernya. Hanya saja jika harga tiket tersebut terbilang mahal, absen pun jadi pilihan yang wajar untuk dilakukan fans.


"(Soal harga tiket Syahrini) We'll see, we'll see, kita liat aja, apa yang akan dilakuin (Syahrini di konsernya)," terang Kaka.


"Kalo kemahalan gak usah dateng," tambah Bimbim.


"Yang rempong paling yang ga bisa beli," sahut Ivanka Slank.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/far/ntn)

Reporter:

Fikri Alfi Rosyadi

Rekomendasi
Trending