Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Beberapa waktu lalu Sheryl Sheinafia berhasil mencuri perhatian para penikmat musik lewat single baru, hasil kolaborasinya bersama Chandra Liow dan Rizky Febian yang berjudul Sweet Talk. Sheryl pun mengungkapkan kalau ia membenamkan pesan serta semangat yang positif dalam single tersebut.
"Aku cuma mencoba untuk bener-bener melakukan yang terbaik sampai semua performance aku konsepnya maksimal dan dinikmati sama yang menyaksikan. Kayak seperti hari ini ada dancer juga, tapi kayak emang just do it. Berharap di Tahun 2018 banyak banget orang yang ngambil makna yang paling penting dalam lagu ini, untuk berbuat dan berucap yang positif," ujar Sheryl, saat ditemui di Plaza Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (7/12/2017).
Menariknya, Sheryl mengungkapkan kalau ia lagu Sweet Talk ini jadi langkah baru untuknya berkarir di dunia musik. Juga selain karena ia kerap dikenal lewat karya-karyanya yang menjadi soundtrack film, Sweet Talk seperti menjadi penegasan Sheryl akan tujuan awalnya terjun berkarir di dunia entertainment Tanah Air.
Advertisement
"(Jadi step up dalam berkarir) Iya, pastinya. Aku selama ini title-nya banyak banget ya. Aku sejauh ini dari co-hosting, main film, yang tujuan utamanya sebenarnya aku terjun ke industri ini kan untuk bermusik, jadi aku sangat bersyukur saat ini orang kalau lihat aku lebih ke Sweet Talk. Aku punya karya yang baru, bukan dari soundtrack film yang aku mainin atau apa. Itu juga sangat step up buat aku, cuma ini lebih lagi," tuturnya.
Namun meski Sweet Talk berhasil meraih antusias yang tinggi dari para penikmat musik, Sheryl sendiri tak pernah berniat menjadikan single barunya itu sebagai titik awal untuknya mencicipi karir bermusik di level yang lebih tinggi, internasional. Menurut penyanyi 21 tahun itu, ia lebih berharap agar pesan di single terbarunya bisa menjangkau pendengar yang lebih luas.
"Wih, go international tuh wallahualam ya menurut aku, bener gak? Itu bonus. yang penting tuh sekarang aku bangga bisa membawa karya itu ke sini dan bisa diterima oleh masyarakat pake bahasa Inggris. Mungkin ada yang nyinyir, 'apaan sih lo?' tapi ya udahlah, sejauh ini (masih banyak) positive comments. Yang pasti ada saran, 'lo dance-nya masih kurang ini,' aku tampung, pasti, dan aku coba perbaiki," pungkasnya.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/far/ntn)
Advertisement