Randy 'NEV+' Puji Ariel 'NOAH' Bisa Taklukan Segala Medan!

Penulis: Dhefa Mauren Roos Mary

Diperbarui: Diterbitkan:

Randy 'NEV+' Puji Ariel 'NOAH' Bisa Taklukan Segala Medan! Randy NEV+ © KapanLagi.com/Budy Santoso

Kapanlagi.com - Beberapa musisi tanah air kini terlibat dalam sebuah proyek olahraga besar. Apalagi kalau bukan Asian Games 2018. Contohnya saja NEV+ dan Ariel NOAH.


Pada sebuah kesempatan wawancara di MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (9/5), sebagai perwakilan dari NEV+, sang keyboardist, Randy membagikan kabar ini. Dimana sebelumnya Randy menyampaikan bahwa bandnya menggandeng 2 nama musisi tanah air dalam proyek ini. Yakni Ariel NOAH dan Dea Dalila 'Ex HiVi'.


Randy NEV+ © KapanLagi.com/Budy SantosoRandy NEV+ © KapanLagi.com/Budy Santoso


Masih pada kesempatan yang sama ia pun memberikan sedikit bocoran tentang lagu kolaborasinya ini. Menurut Randy, "Makanya dari chord progressionnya juga gue ambil chord melodic yang biasa Ariel nyanyiin." Dimana judul lagu ini sendiri adalah Janger Persahabatan karya Guruh Soekarno Putra. 


Randy pun melanjutkan, "Ariel kan suaranya lebih dalam, terus dia itu kan suaranya bisa menyayat hati orang. Jadi musiknya aransemennya harus bikin orang terhanyut juga sih." 


Ariel NOAH © KapanLagi.com/Agus ApriyantoAriel NOAH © KapanLagi.com/Agus Apriyanto


Alasan dipilihnya Ariel juga diungkap oleh Randy. Kata Randy, "Karena memang vokalis yang powerfull di Indonesia salah satunya Ariel dan karismanya apalagi lagu ini buat menyambut satu event internasional kan (Asian Games 2018) kita butuh sosok yang ibaratnya suaranya masuk seluruh kalangan Indonesia."


Terkait dipilihnya vokalis grup band NOAH ini rupanya turut melibatkan pihak label. "Iya kita berunding sih ramai-ramai sama label. Dari label juga ya kayaknya memang yang cocok Ariel," ujar Randy.


NEV+ sendiri diketahui sempat berkolaborasi dengan sejumlah penyanyi tanah air. Sebut saja Sophia Latjuba, GAC, dan juga Dea Dalila. Randy pun menyampaikan bahwa bandnya terbuka untuk berkolaborasi dengan siapa pun. "Terus setelah ini ada Dea Anji konsep ini ternyata membuka peluang kita merasakan kerja sama dengan vokalis-vokalis Tanah Air yang keren-keren," sambungnya.


Tak lupa Randy mengungkap sebuah fakta unik. Dimana menurutnya tak ada satu kesulitan pun yang mereka alami saat proses penggarapan lagu ini. "Di sini dia keren banget juga nyanyinya. Gue melihatnya kayak, 'Wah ini memang dia bisa di segala medan!" puji Randy.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/rhm/ren)

Reporter:

Nuzulur Rakhmah

Rekomendasi
Trending