Major Throwback, Soundtrack 'TITANIC' Ini Torehkan Prestasi Billboard 21 Tahun Lalu

Penulis: Dhefa Mauren Roos Mary

Diterbitkan:

Major Throwback, Soundtrack 'TITANIC' Ini Torehkan Prestasi Billboard 21 Tahun Lalu
Leonardo DiCaprio © FameFlynet, Celine Dion © Liputan6.com/Faizal Fanani, Kate Winslet © AFP

Kapanlagi.com - Siapa sih yang nggak tahu film legendaris TITANIC? Film yang mengisahkan tentang kisah cinta Leonardo DiCaprio dan Kate Winslet yang ikut kandas bersamaan dengan tenggelamnya kapal gigantic bernama Titanic ini terus terngiang di ingatan para penontonnya. Begitu pun dengan salah salah satu soundtracknya. Apalagi kalau bukan My Heart Will Go On.



My Heart Will Go On bercerita tentang besarnya cinta sepasang kekasih. Apapunya yang terjadi pasangan ini menyakini kalau cinta mereka tak akan pernah habis. Meskipun harus dipisahkan oleh maut.


Adegan You Jump, I Jump - TITANIC © screenmusings.orgAdegan You Jump, I Jump - TITANIC © screenmusings.org


Lagu ini sendiri dinyanyikan oleh penyanyi senior Celine Dion. Dengan kaerakter suaranya yang khas dan jalan cerita TITANIC yang romatis, lagu ini pun melejit dan menorehkan prestasi. Ada yang tahu prestasi apa sih yang pernah ditorehkan oleh lagu ini?

1. Prestasi Lagu My Heart Will Go On

Bicara soal prestasi lagu ini, KapanLagi punya jawabannya buat kalian. Menurut Instagram Story yang diunggah oleh akun Instagram resmi Billboard, hari ini adalah peringatan 21 tahun dimana lagu My Heart Will Go On mencatat prestasinya sendiri. Lagu ini berhasil bertahan di deretan Billboard Chart 200 selama 16 minggu!

"Chart Sejarah. 21 tahun yang lalu di hari ini soundtrack film TITANIC yang dinyanyikan oleh Celne Dion mulai masa kejayaannya di dalam Billboard Chart 200 selama 16 minggu," tulis Billboard.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Scene Jack Meninggal Dunia

Bicara soal lagu ini pasti kita jadi teringat scene menyedihkan saat Leo yang berperan sebagai Jack meninggal dunia akibat Hypothermia yang ia alami ditengah samudera. Saat itu Jack merelakan dirinya terapung di samudera dengan setengah badan terendam di samudera, sedangkan sepatuh badannya lagi berpegangan pada sebilah kayu yang mengapung dengan Rose di atasnya.

Aksi heroik ini rela ia lakukan agar Rose yang diperankan oleh Kate Winslet tidak perlu masuk ke dalam air. Ditambah lagi bilah kayu itu hanya cukup untuk menahan beban 1 orang saja.

Pengorbanannya ini berakibat pada kondisi Hypothermia. Sebuah kondisi saat mekanisme suhu tubuh tak kuat mengatasi tekanan suhu tinggi. Akhirnya tubuh mulai kehilangan kendali dan suhu tubuh terus turun hingga dingin sekali. Akibatnya Jack meninggal dunia dan tubuhnya tenggelam ke dasar lautan.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending