'Ijen Summer Jazz 2017' Siap Kembali Digelar di Tengah Alam Terbuka

Penulis: Natanael Sepaya

Diterbitkan:

'Ijen Summer Jazz 2017' Siap Kembali Digelar di Tengah Alam Terbuka Ijen Summer Jazz © Istimewa

Kapanlagi.com - Apa jadinya kalau sebuah festival musik berkelas digelar di dengan pemandangan Gunung Ijen yang indah? Pastinya semua itu hanya bisa terjadi di Ijen Summer Jazz 2017. Setelah sukses menggelar acara yang sama di tahun sebelumnya, kini Jazz Gunung siap untuk kembali menghadirkan pengalaman menikmati musik di tengah alam bebas.


Menunjuk panggung terbuka amfiteater Jiwa Jawa Resort Ijen, Kecamatan Licin, Kabupaten Banyuwangi, Ijen Summer Jazz tahun ini pun akan digelar selama 2 hari, yakni tanggal 6 dan 7 Oktober 2017 mendatang. Untuk itu Student Jazz Banyuwangi sudah dipersiapkan untuk menjadi opening dari para musisi ternama yang menjadi lineup utama Ijen Summer Jazz 2017.


Hari pertama Ijen Summer Jazz 2017 sendiri akan menampilkan vokalis Luanada feat. Mathew Sayersz. Selain itu akan ada grup Nonaria yang tampil bersama Bonita pada penampilan berikutnya. Sulit untuk dilewatkan mengingat Sri Hanuraga Trio feat. Dira Sugandi akan menjadi penutup rangkaian hari pertama Ijen Summer Jazz 2017.


Ijen Summer Jazz 2017 siap digelar selama 2 hari bersama sederet musisi tersohor © Ijen Summer Jazz 2017Ijen Summer Jazz 2017 siap digelar selama 2 hari bersama sederet musisi tersohor © Ijen Summer Jazz 2017


Sedangkan pada hari kedua, Tropical Transit dari Bali pun dipastikan siap untuk tampil dalam gelaran acara ini. Setelah penampilan Tropical Transit, Ijen Summer Jazz 2017 akan dimeriahkan kembali oleh aksi Bintang Indrianto Festival, sebelum ditutup oleh Vina Panduwinata dan Dian HP.


Abdullah Azwar Anas S.Pd., S.S., M.Si., selaku Bupati Banyuwangi mengatakan dalam press release yang kami terima kalau Ijen Summer Jazz 2017 merupakan bagian dari Banyuwangi Experience yang menyuguhkan budaya lokal, musik jazz, pukau pemandangan alam Pegunungan Ijen dan sejuknya hawa pegunungan, karena seluruh rangkaian acara dihadirkan di arena terbuka amfiteater Jiwa Jawa Resort Ijen. Yap, tentu saja Ijen Summer Jazz 2017 akan memberikan pengalaman tersendiri untuk kalian para penikmat musik.


Dengan sederet hal menarik yang siap ditawarkan Ijen Summer Jazz 2017, kalian bisa cek mengenai detail tiket maupun Paket Akomodasi pada halaman ini. So, pastikan kalian ikut merayakan kegembiraan dan keceriaan dalam setiap alunan musik di Ijen Summer Jazz 2017 ya KLovers!


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/ntn)

Editor:

Natanael Sepaya

Rekomendasi
Trending