Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Vokalis dari Slipknot, Corey Talor buka-bukaan soal perjuangannya melawan rasa kecanduannya pada minuman beralkohol. Semua diungkapnya dalam acara radio show milik gitaris Antrhax, Scott Ian berjudul Never Meet Your Heroes.
Pada acara tersebut, Corey bercerita influence-nya menuliskan musik dan karirnya yang cukup awetdi industri musik dunia. Sampai juga akhirnya pada topik alkohol yang memang rasanya telah menjadi candunya selama ini.
"Ada satu perang besar di kepalaku, dan itu masalah alkohol," ucapnya. "Alkohol seakan jadi hal yang memenuhi pikiranku, karena aku sendiri sudah berhenti nge-drugs sejak remaja. Tapi soal minuman, ini rasanya sudah menancap dalam kepalaku banget."
Advertisement
Alkohol seakan sudah menjadi satu hal yang wajib dikonsumsinya sebelum naik ke atas stage. Corey mengatakan bahwa ia telah membohongi dirinya sendiri dengan rasa kecanduan yang selalu datang padanya ini.
"Rasanya aku telah membohongi diriku sendiri dengan berpikir bahwa 'Aku gak bisa tampil di panggung tanpa minum. Ini ritual agar beruntung.' Rasa kecanduan ini sangat bullsh*t," lanjut Corey.
"Aku membiarkan alkohol masuk dalam diriku sebentar dan kemudian aku semacam menarik diriku dari ini. Kalau boleh jujur, rasanya aku telah melakukan usaha paling baik untuk masalah ini," ujar vokalis berusia 42 tahun ini.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(nme/otx)
Advertisement