Beyonce: Aku Seperti Sedang Ikuti Jejak Madonna
Beyonce ©fameflynet
Kapanlagi.com - Kesuksesan album kejutan Beyonce sedikit banyak terinspirasi oleh bintang pop Madonna.
Beyonce menerangkan jika album itu sukses berkat bisnis management artist yang dirintisnya. Sejak 2008, istri Jay Z itu mendirikan Parkwood Entertainment.
"Ketika aku putuskan untuk menangani diriku sendiri, yang jadi hal penting adalah aku tidak perlu untuk bergabung dengan perusahaan management besar," ujar penyanyi Drunk in Love itu.
Akibat hal itu, penyanyi berusia 32 tahun ini jadi merasa sedang mengikuti jejak idola dan sahabatnya, Madonna.
Advertisement
Madonna ©fameflynet
"Aku seperti sedang ikuti jejak langkah dari Madonna...jadi penguasa serta memiliki kerajaan sendiri," ujarnya seperti dikutip dari Hollywood Reporter.
Lebih lanjut, Beyonce melakukan hal itu demi menginspirasi wanita agar bisa mencapai posisi puncak secara mandiri.
"Dan (aku) menunjukkan kepada wanita lainnya seandainya mereka berada di posisi seperti ini di karir, kalian tidak perlu bergabung dengan orang lain untuk membagikan penghasilan dan kesuksesan itu--(Karena) kalian bisa melakukannya sendiri," pungkasnya.
Sudah baca?
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(hol/trn)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
