Begini Komentar Bebe Rexha Soal Persaingan Yang Ada di Industri Musik

Penulis: Natanael Sepaya

Diterbitkan:

Begini Komentar Bebe Rexha Soal Persaingan Yang Ada di Industri Musik Bebe Rexha © KapanLagi.com/Budy Santoso

Kapanlagi.com - Dari sederet penyanyi yang ada saat ini, Bebe Rexha jadi salah satu sosok yang berhasil mencuri perhatian penikmat musik dunia lewat karakter suara dan pribadinya yang unik. Bebe Rexha pun mengaku kalau semua hal yang ia tunjukkan melalui musik merupakan representasi atas bagaimana ia berusaha menjadi dirinya sendiri.


"Saya tidak pernah membatasi apapun yang ingin saya lakukan. Ibu saya mengajarkan untuk selalu menjadi diri sendiri. Hal itupun tertuang dalam musik saya, dimana saya bisa mengatakan apapun yang saya inginkan, menjadi wanita pemberani dan kuat," aku Bebe saat ditemui di Warner Music Indonesia Gedung Alia, Tugu Tani, Jakarta Pusat. Kamis (24/8).


Lebih jauh, Bebe Rexha pun mengungkapkan bagaimana ia melihat segala bentuk persaingan yang ada di industri musik saat ini. Namun meski saat ini ada banyak penyanyi dan musisi berkualitas, Bebe Rexha melihat kalau konsistensi masih jadi faktor kuat untuk seseorang bisa terus bertahan di industri musik.


Bagi Bebe Rexha, persaingan di industri musik adalah hal yang wajar © KapanLagi.com/Budy SantosoBagi Bebe Rexha, persaingan di industri musik adalah hal yang wajar © KapanLagi.com/Budy Santoso


"Menurut saya itu wajar karena hidup ini saja sudah sulit dan banyak kompetisinya. Apalagi kita penyanyi wanita yang harus sangat memikirkan penampilan, tak hanya musik saja. Kita harus selalu fokus sama apa yang dikerjakan. Ini bukan masalah siapa yang akan sampai ke tujuan tercepat, tapi siapa yang akan bertahan lebih lama," lanjutnya.


Mengingat dunia musik yang semakin kompetitif, Bebe Rexha pun akhirnya harus memiliki cara tersendiri untuk tetap menjaga kualitasnya dalam bernyanyi. Lalu, apa saja sih yang dilakukan pelantun The Way I Are ini untuk menjaga suaranya agar tetap powerful?


"Saya selalu melakukan pemanasan bersama guru vokal yang juga pernah bekerja untuk Ariana Grande, Katy Perry, dll. Kita selalu melakukan pemanasan vokal selama 30 menit setiap harinya. Kalau sebelum manggung, saya melakukan work out agar otot-otot tubuh renggang. Dan yang terpenting, saya menjauhi minuman beralkohol, dan rokok untuk menjaga tenggorokan," pungkasnya.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/ysm/ntn)

Editor:

Natanael Sepaya

Rekomendasi
Trending