Tampil di Amerika, Shaggydog Sepanggung Dengan NOFX - Mercury Rev

Penulis: Guntur Merdekawan

Diterbitkan:

Tampil di Amerika, Shaggydog Sepanggung Dengan NOFX - Mercury Rev Shaggydog © KapanLagi.com®/Natanael Sepaya
Kapanlagi.com - Tanggal 15 hingga 20 Maret mendatang, band ska dan reggae kondang tanah air, Shaggydog akan melebarkan sayapnya ke panggung musik Internasional. Band yang digawangi Heru, Richard, Raymond, Bandizt, Lilik dan Yoyo' ini dipastikan tampil di sebuah even musik tersohor, South by Southwest atau yang biasa disingkat SXSW 2016 di Austin, Texas, USA.


Rencananya, Shaggydog akan tampil sepanggung dengan band-band besar dunia lainnya seperti Mercury Rev (Amerika), NOFX (Amerika), hingga rapper Taiwan; Aristophanes. Ini merupakan salah satu torehan prestasi yang cukup gemilang, mengingat Shaggydog merupakan satu-satunya band perwakilan Indonesia yang terpilih di ajang tahunan tersebut.


Heru CS rencananya akan sekalian mempromosikan beberapa materi baru di album teranyar mereka yang masih dalam proses penggarapan. Seperti diketahui, ada beberapa lagu dari Shaggy yang ditulis dalam Bahasa Inggris dan siap mengudara di SXSW, Amerika.


Shaggydogg akan manggung bareng NOFX! © SFXW.comShaggydogg akan manggung bareng NOFX! © SFXW.com


SXSW sendiri adalah salah satu event yang paling dinanti-nantikan oleh para penggila musik dunia. Setiap tahunnya, ada sekitar 30 ribu praktisi hiburan dan juga 3000 media massa yang berpartisipasi di ajang yang sudah digelar sejak tahun 1987 ini.


Sebelum terbang ke Negeri Paman Sam, band pelantun lagu Di Sayidan ini akan menggelar konser 'pemanasan' terlebih dahulu di Rolling Stone Cafe, Jakarta. Acara itu akan digelar tanggal 11 Maret 2016 pukul 19.00 WIB dengan HTM 50 ribu rupiah. Tak sekedar tiket masuk, pengunjung akan mendapatkan majalah Rolling Stone).


Selain Shaggydog, kamu juga bisa menyaksikan penampilan band-band lain yang tak kalah bekennya. Mereka antara lain Jakarta Ska Foundation All Star dan Sentimenta Mood. Dengan line up itu, bisa dipastikan jika Rolling Stone Cafe akan berubah jadi ajang lantai berdansa yang meriah.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/gtr)

Rekomendasi
Trending