Diterbitkan:
Salah satunya adalah band Repvblik. Band yang digawangi oleh Ruri, Ei, Hexa, Tyar, Lavi dan Randy itu sangat menyayangkan masalah nasional ini apalagi mereka juga sempat merasakan imbas dari kabut asap itu sendiri.
"Imbas kabut asap kita pernah mengalami, pas kita tur kita sempat mengalami delay. Imbas parah sih belum, tapi pasti bakalan kena juga karena kita masih ada rangkaian tur keliling Indonesia," ujar Ruri, vokalis Repvblik saat ditemui di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan baru-baru ini.
Para personel Repvblik juga tak pernah ketinggalan untuk terus memantau perkembangan masalah kabut asap. Bahkan tak jarang, mereka mendapatkan kabar terbaru justru dari para fans, Repvblikan.
Advertisement
"Ada Repvblikan yang ada di sana selalu mengabarkan kondisi. Lewat sosial media," sambung Ruri.
Ruri sang vokalis pun berharap agar masalah kabut asap ini bisa segera diselesaikan agar tak makin banyak masyarakat yang merasakan imbasnya. "Setiap show kita selalu himbau agar jaga lingkungan. Untuk kabut asap, kita selalu berdoa untuk masyarakat yang terimbas," tandasnya.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/hen/abl)
Advertisement