'Sakitnya Tuh Disini', Ini Dia Lagu-Lagu Lawas Yang Super Galau!

Penulis: Natanael Sepaya

Diperbarui: Diterbitkan:

'Sakitnya Tuh Disini', Ini Dia Lagu-Lagu Lawas Yang Super Galau!
Cita Citata ©KapanLagi.com/Budy Santoso
Kapanlagi.com - Kalau bicara soal lagu-lagu lawas, rasanya karya-karya tersebut nggak akan pernah ketinggalan jaman. Selain sound musiknya yang khas, kualitas lirik yang puitis dan romantis pada lagu-lagu lawas jadi kekuatan yang sulit untuk dikalahkan musisi saat ini.


Wajar, banyak orang yang mulai kembali mencari tahu apa saja lagu-lagu lawas yang menjadi hits dan sangat populer di jamannya. Nah, kali ini kanal musik KapanLagi.com® bakal kasih tahu kamu 5 lagu lawas Indonesia yang pasti dulu menghiasi hari-hari orang tua kita atau bahkan kamu sendiri.


Oke, langsung kita simak saja yuk apa saja lagu-lagu lawas yang menjadi hits di jamannya.


1. Pance Pondaag - Kucari Jalan Terbaik

Ketika seseorang sudah berkorban banyak hal demi memperjuangkan perasaan cinta yang hanyalah sebuah delusi, pasti sangat menyakitkan bukan? Nah, kurang lebih inilah yang ingin dibawa oleh salah satu penyanyi lawas Pance Pondaag.

Lewat lagunya yang berjudul Kucari Jalan Terbaik, lirik lagu Pance Pondaag yang satu ini seakan tak lekang oleh waktu. Coba saja dengarkan lagu ini saat pagi atau sore hari, pasti bikin suasana hati kamu semakin galau.

Video by: ASIAN BOY LSG INDOCHANNEL

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Betharia Sonata - Hati Yang Luka

Penyanyi yang lahir 14 Desember 1962 silam di Bandung ini, memang terkenal dengan salah satu lagunya yang bisa bikin hati orang galau semakin terkapar dan tak berdaya. Yap, salah satu lagu Betharia Sonata yang terkenal adalah Hati Yang Luka.

Bercerita tentang seorang wanita yang mempertahankan cintanya meski terus disakiti, lirik lagu Hati Yang Luka ini benar-benar menyayat hati setiap pendengarnya. Nggak percaya? Coba saja kamu dengarkan sendiri.

Video by: wuwur02

3. Koes Plus - Kisah Sedih di Hari Minggu

Lagu dari salah satu band pop legendaris Indonesia ini memang punya daya tarik yang cukup kuat. Salah satu penyanyi yang pernah me-recycle lagu ini adalah Marshanda.

Meski musiknya memang tidak se-modern lagu jaman sekarang, tapi lirik lagu Kisah Sedih di Hari Minggu seolah mewakili perasaan galau generasi 90an sebelumnya. Nah, coba resapi sendiri ya lirik dari Koes Plus kali ini.

Video by: baliselalu

4. Chrisye - Seperti Yang Kau Minta

Maha karya dari almarhum Chrisye ini adalah salah satu lagu yang pasti tidak akan pernah mati sampai kapanpun. Dengan karakter vokal yang khas dan musik yang simpel, Seperti Yang Kau Minta masih jadi lagu yang cukup favorit untuk dinyanyikan berbagai generasi hingga hari ini.

Lagu ini bercerita tentang seorang pria yang mencoba masuk dalam sisi cinta seorang wanita yang sudah memiliki kekasih. Walau tak pernah bisa menjadi sosok sempurna yang diimpikan sang wanita, sang pria tidak akan pernah berhenti demi mengejar sosok yang diyakininya sebagai perempuan terbaik dalam hidupnya.

Video by: GuanPetteson

5. Dewa 19 - Pupus

Lagu dari Dewa 19 ini memang masuk di era 200an awal. Walau begitu, salah satu hits single dari band gawangan Dhani ini benar-benar abadi dan masih jadi lagu favorit dari Dewa 19.

Bersama Once yang mengisi posisi vokalis, lagu yang berjudul Pupus ini punya hal unik pada liriknya. Yap, Ahmad Dhani benar-benar jenius musik Indonesia yang bisa membawa sisi rapuh seorang pria menjadi lebih gentle dalam sebuah lirik lagu. Nggak percaya? Buktikan sendiri ya di lagu yang berjudul Pupus ini.

Video by: theloosers999

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/ntn)

Editor:

Natanael Sepaya

Rekomendasi
Trending