Diterbitkan:
"Rasanya senang dan bangga bisa masuk ke tahap (empat besar) ini. Senang sekali," kata Reza, di studio 5 Indosiar, Jakarta Barat, Kamis malam (7/5).
Banyak cerita yang mewarnai perjalanannya sebelum dikenal seperti sekarang. Pedangdut 25 tahun itu ternyata sudah pernah menyanyi dari satu empat ke tempat lain di kotanya. Selain itu, dia juga sempat mengelola sebuah usaha tas milik salah satu saudaranya.
"Aku sebelumnya cuma jadi penyanyi panggung festival di Bandung. Dan aku juga sebelum ikut ajang ini hanya mengelola konveksi tas, punya Om aku," tambah Reza yang asli kota Bandung ini.
Advertisement
Di sisi lain, menjadi bintang baru di dunia hiburan tentu juga mengubah kehidupannya selama ini. Bila dahulu dia hanya dikenal sebagai seorang pemuda biasa, kini banyak penggemar yang berebut untuk bertemu atau berfoto bareng dia.
"Waktu itu pas Eza buka pintu asrama, tukang ojek, tukang bajaj, pada panggil-panggil Eza. Kalau dulu kan Eza ke mana-mana juga orang pada cuek, karena Eza bukan siapa-siapa," pungkas Reza yang akrab disapa Eza ini.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/iki/abl)
Advertisement