Diperbarui: Diterbitkan:
Walau begitu, siapa yang sangka kalau album ini justru menjadi akhir dari semua musik bersejarah Bon Jovi. Yap, selama 32 tahun bernaung di bawah bendera Mercury Records, BURNING BRIDGES menjadi album terakhir Jon Bon Jovi cs bersama salah satu label musik terbesar itu.
"Ada perjanjian antara kami dengan label dan kami akan berangkat ke Asia Tenggara. Jadi aku pikir, album ini akan sangat hebat. Semua lagu di dalamnya adalah kesukaanku, tapi bukan album baruku (Bon Jovi). Jadi ini adalah lagu-lagu hebat yang membuat label dan setiap rekaman kami besar," ungkap Jon Bon Jovi seperti yang dilansir Vancouversun.
"Seperti lagu A Teardrop To The Sea, itu adalah lagu dengan materi lagu yang serius. Begitu juga dengan kata BURNING BRIDGES yang mengatakan maksudnya secara langsung," tambah Bon Jovi.
Advertisement
"Sayonara, Adios, Auf Wiedersehen, Farewell! Sebut lagu ini dengan nama Burning Bridges. Lagu terakhir yang bisa kamu jual! Putarlah lagu ini untuk teman-temanmu di neraka," itulah salah satu penggalan lirik perpisahan dalam lagu Burning Bridges.
Hampir seluruh hits Bon Jovi memang diciptakan bersama label rekaman tersebut. Namun kali ini Bon Jovi merilis BURNING BRIDGES sebagai jembatan menuju langkah barunya dalam bermusik.
Di sisi lain, album tersebut bisa dibilang sebagai teaser untuk album baru band asal New Jersey di tahun 2016 mendatang. Bukan cuma itu saja, album ini pun jadi titik dimulainya tur konser Bon Jovi di Asia Tenggara yang dimulai dari Jakarta, Indonesia.
Tentu kamu nggak mau melewatkan kesempatan emas seperti ini bukan? Karena itu, segera dapatkan tiketnya di sini dan amankan satu tempat bersama kami di konser Bon Jovi yang akan digelar pada 11 September mendatang. Kenapa? Karena Live Nation Indonesia selaku pihak promotor konser yang bertajuk Bon Jovi Live In Jakarta sudah mempersiapkan secara spesial untuk menyambut kedatangan Bon Jovi setelah terakhir tampil di Indonesia pada tahun 1995 silam.
So, pastikan kamu jadi orang pertama di Asia Tenggara yang menyaksikan penampilan Bon Jovi secara langsung pada tahun ini KLovers! Sampai jumpa di venue ya.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(van/ntn)
Advertisement