Lama Tidak Muncul, Band Debu Siap Rilis Album Baru

Penulis: Erick

Diterbitkan:

Lama Tidak Muncul, Band Debu Siap Rilis Album Baru Debu © KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Masih ingatkah kalian dengan band religi yang satu ini? Mereka sering tampil menghiasi layar kaca stasiun televisi lokal, terutama saat bulan Ramadhan tiba. Musik mereka yang khas membuat kita selalu mengingat namanya.


Lama tidak terdengar kabarnya, rupanya band yang menamakan dirinya Debu sedang mempersiapkan album barunya. Saat ditemui reporter KapanLagi.com© di Kampung 99 kawasan Depok pada (4/3), vokalis Debu, Mustafa Daood menceritakan kegiatan Debu saat ini.


"Kalau album sebenarnya sudah 80 sampai 90%. Mudah-mudahan selesai dalam waktu yang singkat di tahun ini. Kalau di Indonesia ini album ke-6," ujar Mustafa menjelaskan.


Mustafa Debu © Kapanlagi.comMustafa Debu © Kapanlagi.com


Selain lirik berbahasa Indonesia, album ini juga akan diselipkan 1 atau 2 lagu berbahasa Arab. Mustafa juga menambahkan perkembangan musikalitas Debu di albumnya kali ini jauh meningkat dibandingkan album-album sebelumnya.


Meski kalah pamor dibandingkan band-band pop di Indonesia, tidak lantas membuat Debu putus asa. Mereka tetap percaya diri dan yakin untuk terus berkarya di belantika musik Indonesia. Ya, eksistensi band ini dalam industri musik tanah air memang tak perlu diragukan lagi.


"Debu adalah suatu hal yang seumur hidup. Terlalu indah jika tidak dilanjutkan. Kalau soal bicara pasar, band harus punya identitas lalu bagaimana menjualnya. Kalau Debu sudah punya itu (identitas). Indonesia kan pasar islami terbesar, lalu bagaimana kita menjualnya dan itu yang saya pelajari beberapa tahun belakangan ini," ungkapnya.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/rhm/erc)

Reporter:

Nuzulur Rakhmah

Rekomendasi
Trending