Keluar Dari Ada Band, Donnie Sibarani Ungkap Alasannya

Penulis: Tyssa Madelina

Diterbitkan:

Keluar Dari Ada Band, Donnie Sibarani Ungkap Alasannya © KapanLagi/Nuzulur Rahma

Kapanlagi.com - Donnie Sibarani akhirnya buka suara terkait hengkangnya dari grup Ada Band yang telah membesarkan namanya. Sebelumnya, pihak Ada Band sudah mengumumkan secara resmi di Instagram @ada_indonesia bahwa Donnie sudah bukan lagi vokalis Ada Band sejak bulan November 2017.


"Di sini saya Donnie Sibarani, saya ingin menyampaikan bahwa saya sudah tidak bergabung bersama dengan Ada Band dan saya minta pemberitaannya, ini makanya saya datang ke sini karena kemarin-kemarin ada banyak sekali pertanyaan dari masyarakat, dari fans juga wartawan yang masuk ke manajemen makanya di sini saya ajak semua untuk duduk bareng di sini," ujar Donnie dalam jumpa pers di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Jum'at (24/11).


"Kalau sejak tanggal sebetulnya ada kontrak ya untuk label. Saya selesai label itu September jadi memang mulai November 2017 seperti yang teman-teman (Ada Band) saya utarakan juga, saya sudah tidak bergabung dengan Ada Band," lanjutnya.


Donnie pun menjelaskan alasannya keluar dari Ada Band bukan karena ada konflik dengan para personilnya. Niatnya untuk mundur dari Ada Band bahkan sudah sejak setahun yang lalu, ia juga sudah membicarkannya dengan Dika cs.


Hengkangnya Donnie bukan berarti dirinya akan berhenti meniti karir dalam dunia musik yang telah membesarkan namanya. © KapanLagi/Nuzulur RahmaHengkangnya Donnie bukan berarti dirinya akan berhenti meniti karir dalam dunia musik yang telah membesarkan namanya. © KapanLagi/Nuzulur Rahma


"Yang jelas baik saya pribadi maupun teman-teman di Ada Band, kami betul-betul membicarakannya dengan baik-baik dari hati ke hati. Jadi saya tidak ada konflik karena memang perihal ini saya sudah membicarakan setahun yang lalu bersama dengan teman-teman di Ada Band jadi di sini saya berterima kasih sama teman media kemarin kan banyak sekali pertanyaan yang masuk itu tanda berarti saya betul-betul diperhatikan. Saya senang sekali makanya saya di sini pengin klarifikasi, biar tidak salah persepsi," jelas Donnie.


Meski keluar dari Ada Band, bukan berarti Donnie kan berhenti bermusik. Ia tetap akan melanjutkan karir bermusiknya sebagai penyanyi solo. "Yang jelas di sini saya lebih ingin mengeskplor lagi kegiatan saya di dunia musik karena saya sendiri masih ingin berkarya di dunia musik karena passion saya juga di musik. Saya masih ingin bernyanyi juga tapi dengan format yang berbeda. Jadi bentuk, saya menyebutnya refreshing saya pengen mengeksplor banyak hal dari saya yang bisa saya tuangkan dalam solo project saya. Demikian adanya," ungkapnya.


Pria kelahiran 14 Juli 1980 itu juga tak lupa berterima kasih kepada Ada Band dan management karena selama 14 tahun bergabung banyak ilmu yang didapatnya. "Di sini saya juga bertrima kasih pada teman-teman di Ada Band juga management, kru dan keluarga karena banyak ilmu yang saya dapatkan. 14 tahun saya sama Ada Band itu bukan waktu yang singkat. Ada bnyak ilmu dan saya sekarang dikenal sama masyarakat Indonesia juga berkat Ada band," kata pria kelahiran 14 Juli 1980 itu.


"Cuma memang sekarang jalannya memang seperti ini jadi saya minta doa dan support-nya dari teman-teman media sehingga memberikan pemberitaan yang baik dan mohon doanya juga saya yakin Ada Band bisa tetap berkarya tanpa saya begitupun saya juga bisa sukses dengan project solo saya. Demikian," pungkasnya.



(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/rhm/tmd)

Reporter:

Nuzulur Rakhmah

Rekomendasi
Trending