JKT48 Circus, Apa Saja Konten Yang Akan Dihadirkan di Setiap Kota?

Penulis: Natanael Sepaya

Diterbitkan:

JKT48 Circus, Apa Saja Konten Yang Akan Dihadirkan di Setiap Kota? JKT48 © KapanLagi.com/Djoko Poerwanto

Kapanlagi.com - Setelah di pertengahan bulan April mengumumkan project 'Reboost', baru-baru ini Melody pun memberikan follow up di mana JKT48 Circus akan memulai rangkaian tournya di beberapa kota di pulau Jawa pada bulan Juli nanti. Melody yang ditunjuk sebagai General Manager JKT48 lalu mengungkapkan jika indikator sukses dari program ini adalah konten yang disajikan masing-masing tim dan feedback para fans.


"Masing-masing team kan punya kapten nih, nanti tiap team barengan ama management bikin project, bikin konten dan lagu akan seperti apa, jadi masing-masing dari team yang akan menentukan pengennya seperti apa. Nanti fans akan menilai sendiri kan ini berhasil nggak nih yang dipresentasikan team J, KIII atau T. Kalau fansnya dan membernya dinilai berhasil, nanti mungkin akan ada Circus tahap 2," ujar Melody, saat ditemui di Theater JKT48, di FX Mall Sudirman, Minggu (27/5).


© KapanLagi.com/Djoko Poerwanto© KapanLagi.com/Djoko Poerwanto


Viviyona Apriyani yang menjadi kapten tim KIII mengungkapkan kalau sub-unit akustik akan jadi salah satu konten utama saat mengunjungi Yogyakarta, Solo dan Semarang. "Kalau dari team KIII sebenarnya sudah banyak side project juga kan, jadi kira-kira nanti pas JKT48 circus mau ngapain. Kita sih kepikiran ada drama musikal, atau KIII kan punya sub unit akustik yah, mumgkin nanti kayak pengen nampilin ada lagu akustikan dan bisa sing along bareng fans, (aku pikir) itu sesuatu yang baru juga untuk JKT48," aku member yang akrab disapa Yona itu.


Sedangkan Sisil yang merupakan kapten tim J sendiri menjelaskan jika komedi akan menjadi salah satu sajian konten utama ketika ia dan timnya mendatangi Surabaya, Malang serta Jember. "Kalau dari team J sendiri kan terkenal dengan comedy skill nya, jadi kita bisa buat tema seperti awalnya bercanda nanti tiba-tiba ada dramanya, kita pakai properti-properti yang lucu untuk lebih menarik penontonnya," terang Sisil.


© KapanLagi.com/Djoko Poerwanto© KapanLagi.com/Djoko Poerwanto


Tak mau kalah dengan tim KIII dan J, Ayana yang bertanggung jawab sebagai kapten tim T akan menyiapkan konten kejutan yang mewakili semangat para member baru. "Kalau team T kan masih baru, masih fresh, dan JKT48 (lewat Reboost) ini kan pengen menunjukan semangat yang baru," ungkap Zara yang mewakilkan Ayana karena suaranya habis.


"Jadi intinya gini loh, saya wakilin aja ya gak apa-apa. Jadi team T itu karakternya lebih ceria dan imut, jadi maksud Ayana tuh, karena team T merupakan masa depan JKT48 dan karena umurnya masih muda-muda juga, jadi pengen nunjukin team T ini loh lebih semangat dari kakak-kakaknya," pungkas Shania, selaku kapten utama JKT48.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/ntn)

Reporter:

Djoko

Rekomendasi
Trending