Grup Musik dari Amerika All-4-One Gelar Konser 30 Tahun di Jakarta, Christian Bautista Sebagai Opening Act

Diterbitkan:

Grup Musik dari Amerika All-4-One Gelar Konser 30 Tahun di Jakarta, Christian Bautista Sebagai Opening Act
©KapanLagi.com/Fikri Alfi Rosyadi

Kapanlagi.com - Grup vokal dari Amerika Serikat All-4-One akan menggelar konser bertajuk All-4-One 30 Years Anniversary Tour di Jakarta pada 25 Juni 2024.

Konser yang dipromotori oleh Tomita Entertainment ini akan menampilkan juga penyanyi Christian Bautista sebagai penampil pembuka sebelum aksi panggung All-4-One.

CEO Tomita Entertainment, Yanti, menjelaskan mengapa mereka memilih All-4-One untuk tampil di Jakarta, menyebut grup tersebut sebagai salah satu boy band yang paling dinantikan oleh penggemar di tanah air.

"Untuk liburan musik Indonesia, dan All-4-One itu lagunya long lasting. Kebetulan tahun ini 30 tahun, biar kita bisa bernostalgia dengan masa lalu," ujar Yanti dalam jumpa persnya di kawasan Central Park, Jakarta Barat, Senin (13/5) kemarin.

1. Soal Kedatangan Christian Bautista

Yanti mengatakan kedatangan Christian Bautista dalam konser All-4-One 30 Years Anniversary Tour ini terasa spesial mengingat penyanyi asal Filipina ini sering berkolaborasi dengan penyanyi Indonesia.

"Kalau lihat range umur, Christian Bautista, fansnya sudah seumuran saya, jadi pasti cocok lah, kita nostalgia dulu, makanya kita gaet. Kebetulan udah berapa lama dia nggak dateng ke Indonesia, jadi kepikiran buat bawa Christian Bautista, kebetulan jadwalnya cocok," ujar Yanti.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Harga Tiket Konser All-4-One

Yanti juga mengungkapkan grup yang beranggotakan Tony Borowiak, Jamie Jones, Delious Kennedy, dan Alfred Nevarez tersebut menjadi salah satu boy band yang paling dinanti fansnya di tanah air.

"Kami berkomitmen ingin mengajak para penggemar All-4-One untuk bernyanyi bersama dan merasakan kembali momen magis bersama idola mereka yang sudah lama dinantikan kedatangannya," pungkasnya.

Adapun penjualan tiket konser All-4-One 30 Years Anniversary Tour telah dibuka di TIX.ID sejak 11 Mei 2024. Harga tiket konser, belum termasuk pajak 10 persen dan biaya administrasi 5 persen, dipatok Rp 3.250.000 untuk kategori Platinum + Meet and Greet, Rp 2.250.000 untuk kategori Platinum, Rp 1.350.000 untuk kategori Gold, dan Rp 950.000 untuk kategori Silver.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending