Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Yang hari-harinya selalu ditemani lagu SamSons, sini merapat. Grup band SamSonS kembali mewarnai blantika musik Tanah Air. Kali ini, grup yang digawangi Irfan Aulia (gitar), Erik Partogi (gitar), dan Aldri Dataviadi (bass), menghadirkan nuansa musik yang berbeda dengan menggaet vokalis baru, Adrian Martadinata.
"Usia kami hampir 20 tahun. Kalau fase manusia sudah kuliah. Dengan bertumbuhnya kami di industri ini, pasar juga sudah berubah. Format baru ini menjadi sebuah penyegaran kami," ucap Irfan di kawasan Kalibata, belum lama ini.
Adrian Martadinata sendiri bukanlah orang baru di industri musik Tanah Air dan merupakan musisi sekaligus pencipta lagu bertalenta yang pernah menelurkan hits seperti Ajari Aku dan Ku Ingin Kau Tahu.
Advertisement
credit foto: Sahal Fadhli
Adrian Martadinata tak langsung bergabung di band begitu saja. Ia tak langsung menerima pinangan Irfan dan kawan-kawan. Apalagi, SamSonS sudah menjadi sebuah band besar dan dirinya juga tak mau hanya sekedar mengisi kekosongan vokalis.
"Kami memang saat ini maunya mencari member baru yang bukan hanya sekedar bisa bernyanyi tapi juga kontribusinya terhadap band. Dia juga seorang single maker jadi lebih cepat menafsirkan lagu yang kami berikan," kata Irfan.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Kontribusi Adrian Martadinata dan penyegaran selanjutnya di band SamSonS, akan terwujud lewat lagu baru yang tengah dipersiapkan sebagai single pertama dengan format baru ini. Kehadiran Adrian Martadinata mampu menghidupkan “bunyi” baru yang dipadukan dengan ciri khas utama SamSonS yaitu bunyi instrument strings/orchestra yang megah. Tak lupa pula akan tersajikan apik dalam single baru ini dan dibalut dalam aransemen medium-upbeat.
"Gue sempat nanya sama Irfan, kenapa milih gue, kenapa nggak milih penyanyi yang lebih muda. Dia bilang gua mau cari teman band aja yang bisa seru-seruan," jelas Adrian Martadinata.
Advertisement
Untuk lagu terbaru SamSonS nampaknya tidak sendiri, sebuah kolaborasi luar biasa akan terjadi. Yup, Budapest Scoring Symphonic Orchestra dan Ted Jensen seorang Mastering Engineer terbaik di dunia dipercaya juga untuk berkolaborasi dalam lagu baru ini. Rencananya, lagu baru ini akan dirilis pada 25 Maret mendatang.
"Akhirnya gue minta dengerin lagu mereka. Di situ gue nggak mau menghilangkan ciri khas yang udah melekat di SamSonS. Dari demo sederhana yang dikasih Irfan, gue coba untuk memberikan sentuhan lain," ujar Adrian Martadinata.
Pecinta SamSonS pasti makin semangat nih. Tak main-main, panggung pertama SamSonS dengan format baru bakal tersaji dalam BNI Mandalika Music Vibes pada 19-20 Maret 2022. Acara ini merupakan bagian dari Pertamina Grandprix of Indonesia 18-20 Maret 2022. Penonton yang hadir di Mandalika Music Vibes pun berkesempatan mendengarkan single baru SamSonS untuk pertama kali.
"Yang pasti seneng banget. Kami comeback di ajang internasional. Itu akan memberikan adrenaline tersendiri buat kami," tutup Irfan.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/aal/dyn)
Advertisement