Belajar Bersembunyi Bersama EP Debut Eitherway, 'HIDING IN PLAIN SIGHT'

Penulis: Natanael Sepaya

Diperbarui: Diterbitkan:

Belajar Bersembunyi Bersama EP Debut Eitherway, 'HIDING IN PLAIN SIGHT' Eitherway © Eitherway.

Kapanlagi.com - Eitherway bisa juga dibilang 'pendatang baru', dan saya lebih suka menambahkan kata 'menyenangkan' setelahnya. Yap, sebab kuartet indie-rock asal kota Malang ini mencoba menyajikan bagaimana rasanya menjadi seseorang yang hidup dalam kesendirian dalam debut EP yang berjudul HIDING IN PLAIN SIGHT.

Setelah sebelumnya dirilis secara eksklusif bersama dengan perayaan Record Store Day 2018 di Malang dan Tangerang, beberapa waktu lalu Eitherway pun resmi merilis HIDING IN PLAIN SIGHT untuk skala pendengar yang lebih luas melalui platform digital. "Frasa hiding in plain sight diambil dari bait trackk pertama kami di EP, Mono. Dipilih karena kami pikir frasa itu bisa merangkum apa yang ingin disampaikan oleh seluruh track," terang Bagas Asfriansyah (vocal, guitar) dalam press release yang kami terima.

Eitherway rilis 'Hiding in Plain Sight' lewat platform digital © Eitherway.Eitherway rilis 'Hiding in Plain Sight' lewat platform digital © Eitherway.

"Proses penulisan pada waktu itu dilakukan pada masa-masa kesendirian saya dan Guntur (guitar), di mana pada saat itu mungkin kami terkesan 'meresapi' kesendirian itu hingga peristiwa-peristiwa seperti one-sided love dan munculnya pikiran 'what-if?' tentang kehidupan ala pemuda yang 'berusia tanggung' pun kerap muncul. Itu yang kami tuangkan ke dalam trek-trek di EP ini," tambah Bagas.

Secara figuratif, HIDING IN PLAIN SIGHT juga memiliki idiom yang berarti ada namun tak terlihat, ingin sendiri tapi tidak menjadi seorang introvert. Bisa juga berarti merasa sendiri di tengah keramaian orang banyak. Menariknya, lirik-lirik yang ditawarkan lebih ditekankan pada momen-momen tersebut dengan menyisipkan ironi menjadi seseorang yang hidup dalam kesendirian.

"Kami juga tidak tahu dan tidak terlalu memperhatikan seperti apa sistem jelasnya, we’re hiding in plain sight, atau malah, hidden in plain sight. Bersembunyi dari keadaan bersosial, atau, disembunyikan oleh sosial karena tidak mau bersosialisasi, kecuali dalam keadaan tertentu. Memang cukup tricky dan beyond words. Itu juga ironi yang ingin kami tekankan, bahwa hidup dalam kesendirian itu sebenarnya tidak sesimpel yang dikira, tidak nikmat dan tidak mudah dijalankan pula," lanjutnya.

HIDING IN PLAIN SIGHT sendiri dirilis di bawah naungan label independen lokal, Haum Entertainment, dan memuat 5 track, termasuk Thank Heaven yang didaulat sebagai lead single. Jika kamu termasuk orang yang merasa cukup nyaman dengan kesendirian, EP dari kuartet indie-rock ini bisa jadi rujukan musik dengan ide yang tepat. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Eitherway, silahkan kunjungi halaman berikut.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/ntn)

Editor:

Natanael Sepaya

Rekomendasi
Trending