Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Setelah jatuh - bangun dan Deryck Whibley selesai menjalani rehab, kini unit punk-rock asal Kanada ini kembali melangkah ke dunia musik. Memutuskan bergabung dengan label raksasa Hopeless Records, Sum 41 langsung menyiapkan album baru, 13 VOICES.
Tak butuh waktu lama, track Fake My Own Death segera diretas Sum 41 sebagai gaung awal kembalinya mereka. Comeback bersama personel lengkap, kali ini Sum 41 menyuguhkan musik yang lebih kasar, dinamis, tapi tetap memiliki kualitas sound yang bersih.
Bukan cuma itu saja, band tersebut kembali merilis single kedua mereka setelah Fake My Own Death. Seperti dimuat dalam press release yang kami terima, Sum 41 memutuskan War sebagai judul dan track kedua yang dilepas.
Advertisement
Sangat kontras dengan Fake My Own Death, pada track War ini Sum 41 menyajikan musik yang lebih santai dengan aroma pop yang cukup kental. Well, rasanya seperti mengulang lagu-lagu pop pada album CHUCK seperti Some Say atau Pieces.
Tapi ada alasan kuat kenapa kamu harus menyimak lagu Sum 41 yang satu ini guys. Pasalnya lirik serta music video yang tersaji merepresentasikan masa lalu Deryck Whibley yang berantakan di mana kuburan jadi simbol pemakaman atas hal-hal buruk yang kini telah ia tinggalkan.
Album 13 VOICES sendiri memuat 10 track yang fresh dan tentu saja berbeda dengan warna musik Sum 41 sebelumnya. Hanya saja, pembuktian Deryck dan Sum 41 bersama album ini tetap patut dinanti saat rilis pada 7 Oktober 2016 mendatang.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/ntn)
Advertisement