Diterbitkan:
Lagu terbaru RAN ini juga terpilih sebagai soundtrack film I AM HOPE. Banyak pelajaran yang mereka dapatkan selama proses pembuatan single Nyanyian Harapan.
"Di lagu ini, mau kita kasih tahu ada paduan suara anak kecilnya, mereka pejuang kanker juga. Kita terlibat langsung sama mereka ya, meski mengalami masa sulit namun hadir di situ tanpa beban. Walau belum seberat itu bikin kita mandek, yang bisa kita petik apapun bebannya ada yang lebih berat," ujar para personel RAN saat wawancara bersama Kapanlagi.com®.
Asta cs pun merasa sangat antusias bisa mengajak para pejuang kanker untuk ikutan terlibat di karya terbaru mereka. Sebab secara tidak langsung, RAN juga memberikan sebuah pengalaman baru dengan mewujudkan mimpi bocah-bocah itu buat merilis sebuah lagu.
Advertisement
"Ada yang jadi penyanyi, mereka masuk ke studio beneran semangat ya," tambah mereka.
Seperti judulnya, lagu Nyanyian Harapan diharapkan bisa memberikan sebuah semangat untuk semua orang agar lebih termotivasi dalam hidup mereka. "Kita semangat banget. Kita hadirkan harapan, fokus ke harapan timbang penyakitnya. Mereka motivator buat kita. Perjuangan yang mereka alami itu jadi semangat lagi untuk berbuat baik," pungkas grup yang beken dengan lagu Dekat di Hati tersebut.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/abl)
Advertisement