Diterbitkan:
Lima tampaknya jadi angka vital di konser Andien ini. Andien secara spesial menentukan lima bintang tamu, 5 desainer, dan lima music director. Untung saja Andien mengaku tak terlalu kesulitan dalam menentukan kelima belas orang yang akan diajaknya kerja sama.
"Nggak terlalu sulit. Konsep kan 15 tahun ini saya berbicara mengenai sebuah karir, audio dan visual. Lima designer, 5 guest stars, dan 5 music director punya karakter yang berbeda. Menariknya adalah semua menjahit isi otak mereka dan benang merahnya aku," kata Andien saat ditemui KapanLagi.com® di kawasan Gunawarman, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (31/8).
Ketika awal-awal menentukan siapa saja yang akan diajak kerja sama, Andien mengelompokkan artis-artis ke dalam kategori seperti penyanyi cowok, vocal group, band, dan legenda. Setelah penyanyi-penyanyi yang ingin diajaknya kerja sama, Andien pun memilih secara out of the box.
Advertisement
"Penyanyi cowok Teza Sumendra, aku pengen banget duet sama dia. Vokal group akhirnya pilihan jatuh ke GAC, aku ikutin perkembangan mereka. Legenda Yovie Widianto. Sedangkan untuk band paling susah, (karena) aku pengen band yang beda yang nggak sering tampil dan nggak pernah kolaborasi dengan perempuan," jelas pelantun Gemintang ini.
"Suami aku membuat video klip The Cash (band yang terdiri dari Desta, Ringgo Agus, Tora Sudiro, dan Vincent). Aku puter video klipnya dan cocok, genre punk rock belum ada di konser ini. Kelima (yang diajak kerja sama) Jevin Julian beat box feat Lloyd Popp," pungkasnya. Wow, semoga sukses ya Andien dengan konsernya!
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/pur/pit)
Advertisement