Dipercaya Isi Soundtrack 'GALIH DAN RATNA', Ini Komentar GAC

Penulis: Natanael Sepaya

Diterbitkan:

Dipercaya Isi Soundtrack 'GALIH DAN RATNA', Ini Komentar GAC GAC © KapanLagi.com/Budy Santoso

Kapanlagi.com - Baru-baru ini Gamal, Audrey dan Cantika yang tergabung dalam trio GAC kembali dipercaya untuk mengisi soundtrack film GALIH DAN RATNA. Yang menarik, Gamal mengungkapkan bagaimana mereka diminta untuk memberikan sentuhan musik modern pada lagu yang berjudul senada.


"Awalnya harus menyanyikan lagu Galih dan Ratna tanggung jawabnya besar. Ditanya mau kayak gimana, mereka bilang pihak film lagu masa kini dan anak zaman sekarang dengerin aransemen modern. Jadi dengan kata lain, lagu Galih dan Ratna gaya GAC," ujar Gamal saat GAC ditemui di Rolling Stones, Ampera, Jaksel, Rabu (25/1).


GAC kembali dipercaya untuk mengisi soundtrack film © KapanLagi.com/Budy SantosoGAC kembali dipercaya untuk mengisi soundtrack film © KapanLagi.com/Budy Santoso


Gamal dan Audrey pun kemudian melanjutkan kalau rekaman kali ini benar-benar terasa menyenangkan. Selain tak ada tekanan, revisi minor serta respon positif dari pihak film membuat GAC merasa lebih senang dengan hasil aransemen mereka.


"(Waktu aransemen) Satu hari. Take satu kali aja. Jadi dua hari. Pihak film suka banget," aku Gamal.


"Waktu workshop aransemen, ada revisi sedikit. Waktu take vokal gak tekanan. (Kalau suka - duka) Suka semuanya," sahut Audrey.


Membawakan kembali lagu lama dalam aransemen modern, GAC cuma butuh sekali take! © KapanLagi.com/Budy SantosoMembawakan kembali lagu lama dalam aransemen modern, GAC cuma butuh sekali take! © KapanLagi.com/Budy Santoso


Meski Audrey mengakui kalau mereka sendiri belum sempat menonton film GALIH DAN RATNA yang pertama, saat ini GAC tengah bersiap untuk membuat klip dari lagu soundtrack tersebut. Tapi membawakan kembali lagu lama dengan aransemen baru, apa GAC tidak memiliki ketertarikan untuk membuat remake lagu-lagu selain Ratna dan Galih?


"(Kalau nonton filmnya yang lama) Belum. Ini juga belum tau filmnya yang sekarang gimana," ungkap Audrey.


"(Konsep video) Mau meeting, jadi belum kepikiran. Gak jauh dari cerita filmnya. Khusus untuk remake lagu belum ada. Memang zaman dulu waktu YouTube sering cover," pungkas Gamal.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/pur/ntn)

Reporter:

Mathias Purwanto

Rekomendasi
Trending