Terpukau dengan Keindahan Alam Indonesia Timur, Rakhano Bermimpi bisa Keliling Indonesia

Penulis: Tantri Dwi Rahmawati

Diterbitkan:

Terpukau dengan Keindahan Alam Indonesia Timur, Rakhano Bermimpi bisa Keliling Indonesia
Rakhano punya mimpi untuk bepergian ke seluruh kota di Indonesia (Credit: Istimewa)

Kapanlagi.com - Keindahan alam Indonesia memang tak perlu diragukan lagi. Dari Sabang hingga Merauke terpampang nyata keindahan alam Tanah Air. Hal ini membuat penyanyi muda Rakhano berambisi untuk melihat langsung keindahan alam tersebut.

Sebagai anak muda yang penuh ambisi, Rakhano punya mimpi untuk bepergian ke seluruh kota di Indonesia. Menurutnya, kota-kota di Indonesia punya keindahan dan ciri khas masing-masing.

Namun, untuk langkah awal, Rakhano ingin sekali mengunjungi beberapa tempat di daerah Timur Indonesia. Ia mengaku sangat terkesan dengan keindahan Indonesia Timur.

1. Masih Original

“Penasaran banget, sepertinya banyak wisata alam yang masih RAW gitu,” kata Rakhano.

"RAW di sini berarti masih memiliki keindahan alam yang mentah dan original, belum ada campur tangan manusia untuk membuatnya menjadi daya tarik konvensional," lanjutnya.

Selain soal mimpinya melakukan perjalanan keliling Indonesia, Rakhano juga bicara soal kesibukannya. Belum lama Rakhano merilis single keduanya berjudul Berteman Saja Dulu bersama Berteman Saja Dulu bersama Sony Music Entertainment Indonesia (SMEI).

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Tetap Berkuliah

Di luar kegiatannya bermusik, Rakhano juga tak lupa dengan pendidikan. Ia tercatat sebagai mahasiswa di salah satau Kampus di Bandung.

Selain soal akademi, Rakhano merasa dunia kuliah bisa membuka matanya akan dunia luar. Ia mendapat banyak teman dari segala penjuru Indonesia. Dari situ juga dirinya banyak tahu soal keindahan Indonesia yang tersebar dari Sabang hingga Merauke.

“Pas kuliah ini aku lumayan banyak dapat teman dari luar kota Bandung, nggak ada habisnya kita bertukar cerita di waktu luang kuliah,” tutupnya.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending