Tampil di CLEAR JJF 2014, Endah N Rhesa Ajak Dukung Musik Pribumi

Penulis: Arai Amelya

Diperbarui: Diterbitkan:

Tampil di CLEAR JJF 2014, Endah N Rhesa Ajak Dukung Musik Pribumi Endah N Rhesa foto: Bambang E Ros/KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Even tahunan Java Jazz Festival memang selalu dinanti oleh masyarakat pecinta musik tanah air. Tak hanya masyarakat, pada penyelenggaraan yang ke-10, pesta musik jazz ini juga tetap mendapatkan antusiasme dari para musisi/penyanyi.


Banyak sekali musisi atau penyanyi, bahkan dari luar genre jazz berharap bisa menjadi bagian dalam memajukan musik Indonesia pada khususnya. Seperti halnya dengan Endah N Rhesa.


Mereka yang merasa senang karena bisa manggung di Clear Java Jazz Festival 2014 ini mengajak kepada para penonton di Semeru-Straight Ahead Jazz Hall untuk terus mendukung musik Indonesia sebagai tuan rumah di negeri sendiri.


"Dukung terus musik Indonesia!" teriak Endah di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat (1/3).


Endah N Rhesa menjadi barisan artis yang dinanti di awal Clear Java Jazz Festival 2014 hari kedua. Mereka tampil sekitar pukul 16.00 WIB. Setelah mereka, disusul penampilan Musikimia, P Project Big Band, Krakatau Reunion, Tulus, B3 dan Raisa di panggung berbeda.


Sedangkan line up artis luar negeri di hari kedua ini diisi oleh Incognito, Earth Wind & Fire, Jonathan Butler, Magnus Lindgren, dan Sadao Watanabe.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/ato/aia)

Editor:

Arai Amelya

Rekomendasi
Trending