Shandhy Sondoro Nilai Penonton Eropa Lebih Baik Dari Indonesia

Shandhy Sondoro Nilai Penonton Eropa Lebih Baik Dari Indonesia Sandhy Sondoro

Kapanlagi.com - Nama penyanyi Sandhy Sondoro sudah cukup terkenal di beberapa negara Eropa. Belum lama ini, penyanyi yang memulai karir musiknya di Jerman ini, berkunjung ke Russia, tepatnya dari tanggal 3 - 8 November.


Sebelumnya, Sandhy sudah pernah ke Russia sebanyak lima kali. Namun, ini untuk pertama kalinya ia membawa nama Indonesia karena diundang Dubes RI dan Kementrian Pariwisata dan Perekonomian Kreatif Indonesia untuk menghibur sekitar 1000 penonton yang 90 % adalah orang Russia asli.


"Iya beberapa waktu lalu ke Russia untuk nyanyi di sana. Saya sudah ke Russia sebanyak lima kali, tapi baru pertama kalinya saya dapet undangan dari Dubes dan kementrian Parekraf. Di sana saya bernyanyi di hadapan hampir 1000 orang," ujar Sandhy ditemui dalam acara perayaan ulang tahun Seskoal di Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (17/11).


Kepergian Sandhy tidak sendiri. Ia tampil di Russia bersama bassist terkenal Indonesia, Indro Hardjodikoro, yang membawa serta bandnya. "Saya di sana main bareng sama Mas Indro dan diiringi bandnya. Ada juga penyanyi Indonesia saat itu," paparnya.


Diakui Sandhy, antusias penonton di Eropa khususnya Russia sangat tinggi ketika dirinya perform di atas panggung. Ia pun memuji sikap para penonton Eropa lebih baik dibandingkan di Indonesia.


"Antusias penonton di sana sangat tinggi saat saya tampil. Saya salut kepada penonton di Eropa atau Russia. Di sana tuh penontonnya benar-benar nyimak. Kalo saya lagi kasih speech di atas panggung, mereka bener-bener dengerin," pungkasnya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/pur/sjw)

Rekomendasi
Trending