Kapanlagi.com - Siapapun tentu akan sepakat kalau Michael Jackson adalah sosok penting dan paling berpengaruh untuk sejarah dan perkembangan musik pop. Dengan semua sepak terjang serta pencapaian besarnya di dunia musik, tidak heran jika Michael Jackson mendapat julukan King of Pop.
Hanya saja Sam Smith sepertinya tidak terlalu setuju dengan segala prestasi besar yang berhasil dicatatkan oleh salah satu legenda dunia musik internasional tersebut. Karena itu seperti dilansir dari NME, baru-baru ini Sam Smith harus menerima kritik pedas dari netizen di Twitter karena ucapannya.
Dalam momen liburan bersama Adam Lambert, penyanyi yang sempat membantu Queen pun merekam video saat ia dan Sam Smith tengah bersantai di perahu. Saat kamera mengarah pada Sam Smith, pelantun Stay With Me itu pun mengatakan kalau ia tidak menyukai Michael Jackson.
(nme/ntn)
© twitter.com/sonykr
Saat video beredar, tak butuh waktu lama untuk warga Twitter mengkritik ucapan Sam Smith yang dinilai tidak menghormati sosok legendaris dunia musik internasional itu. Menurut sejumlah netizen, Sam Smith seharusnya bisa menjaga ucapannya dengan kata-kata yang lebih sopan.
"Ya, Sam Smith boleh berpendapat, tentu saja. Tapi kamu tidak bisa begitu saja mengatakan, 'aku tidak suka Michael Jackson', seharusnya kamu mengatakan, 'maaf tapi lagu-lagu Michael Jackson bukan favoritku," tulis salah seorang netizen di Twitter.
© KapanLagi.com
Bahkan, suara Adele pun memiliki warna dan karakter yang sama dengan Sam Smith. Yap, kamu nggak salah membacanya kok. Seperti dilansir dari Digital Spy, akun Twitter yang bernama @jesse21valona pun mengunggah sebuah video yang membuktikan jika Adele punya suara yang sama dengan Sam Smith.
Dalam video tersebut tampak vinyl dari rilisan penuh Adele yang berjudul 25 tengah memainkan salah satu hits fenomenalnya, Hello. Menariknya adalah, ketika tempo lagu tersebut diturunkan, suara Adele pun secara tiba-tiba berubah menjadi lebih berat, seperti suara vokal seorang pria.
© AFP
Dari sederet komentar yang ada, banyak yang sepakat jika tempo lagu diperlambat, maka suara Adele pun berubah menjadi suara Sam Smith. Malah, ada netizen yang sampai berspekulasi dan mengungkapkan teori kalau Adele dan Sam Smith adalah orang yang sama.
Teori tersebut muncul mengingat Adele dan Sam Smith sama-sama berasal dari London (Inggris), sama-sama meraih gelar Grammy Awards, tampil membawakan soundtrack untuk JAMES BOND, dan keduanya meraih gelar Oscar yang sama berkat lagu untuk film tersebut. Well, apa komentar kalian?
1. Reaksi Netizen di Twitter
2. Sam Smith dan Adele Punya Suara Yang Sama
3. Netizen Sepakat Sam Smith dan Adele Punya Suara Yang Sama
Yakin Sudah Tahu Yang Ini?
Begini Jadinya Kalau Sam Smith Mendadak Pakai Eyeliner
Yang Sempat Jadi Trending, Dari Sam Smith Putus Hingga Kepergian Ayah Michael Jackson
Ivan Gunawan Nonton Konser Sam Smith di Amerika Tanpa Tahu Sosok & Lagunya?
9 Bulan Pacaran, Sam Smith & Brandon Flynn Dikabarkan Putus
Sam Smith Unggah Foto Pakai High Heels, Ada Apa Dengannya?