Rilis Single Kamu, Nano Ditargetkan Raih 100 Juta Viewers Youtube

Penulis: Dhimas Wahyu Nugroho

Diperbarui: Diterbitkan:

Rilis Single Kamu, Nano Ditargetkan Raih 100 Juta Viewers Youtube
Nano ©KapanLagi.com/Mathias Purwanto

Kapanlagi.com - Setelah sukses dengan single Separuhku di tahun 2018, band yang berada di bawah payung Pelangi Records, Nano kembali hadir dengan karya baru. Ya, single berjudul Kamu selanjutnya akan menjadi senjata Nano untuk mengarungi musik Indonesia.

Menariknya, sejak 2009 berkarir di industri musik Indonesia, ini kali pertama Nano menggelar jumpa pers terkait peluncuran single baru mereka. Menurut Managing Director Pelangi Records, Yuliana Wijaya, hal ini dilakukan tak lepas dari kesuksesan Nano di single sebelumnya. Di Youtube, Separuhku berhasil menyedot 36 juta views selama 11 bulan.

"Ini saya rasa adalah saat yang tepat untuk kami memperkenalkan Nano. Tahun lalu single mereka bisa tembus 36 juta viewers. Dan tahun lalu juga Niyo (vokalis) kembali ke Nano," kata Yuliana saat ditemui di Albero, Tebet belum lama ini.

1. Bisa Tembus 100 Juta Viewer

Melihat kesuksesan di Separuhku, Pelangi Records pun punya harapan besar di single Kamu."Ya kalau single Kamu, kami berharap bisa sampai 100 juta viewers di Youtube," ucap Yuliana.

Kamu adalah ciptaan dari Opix (keyboard). Lagu ini menceritakan tentang seorang pria yang cuek dan tidak romantis. Si pria ini beruntung karena mendapat wanita yang baik hati dan mengerti akan ketidakromantisannya.

Saat menerima lagu ini pun, Niyo (vokalis) mengaku langsung jatuh cinta. Menurutnya, lagu Kamu lebih bagus daripada single Nano sebelumnya.

"Ya yang jelas, ini lagunya bagus banget. Ini lebih oke daripada Separuhku. Feelnya lebih banget dari Separuhku. Yang gw tangkep ini lagunya dari pengalamannya Opix sih. Ini cerita dia banget," kata Niyo.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Fromasi Baru

Hadirnya Nano dengan single barunya ini sekaligus memperkenalkan formasi terbaru mereka. Kini, Nano hanya menyisakan Opix (keyboard) dan Niyo (vokal).

Hanya menyisakan dua personil, tak menjadi halangan Nano untuk berkarya. Hanya saya, diakui Opix musik yang mereka tampilkan agak berbeda.

"Kalau kendala personil keluar sih gak ada ya. Tapi dari segi musik bisa didengar sendiri di lagu Kamu. Aransemennya lebih pop dan gak terlalu ngeband tapi mengarah ke solo," terang Opix.

Video klip Kamu sendiri juga sudah dirilis di akun Youtube Pelangi Records. Syuting video klip dilakukan di Singapura dan dibantu oleh Teguh vokalis Vagetoz sebagai model.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/pur/dim)

Reporter:

Mathias Purwanto

Rekomendasi
Trending