Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Video musik penyanyi pendatang baru Comatra yang berjudul Silence sudah dirilis di kanal YouTube GP Records sejak dua bulan lalu. Video musik Silence dikemas penuh makna dan berkaitan dengan tema seperti lagu itu sendiri. Dua bulan dirilis, video musik Silence langsung mencuri perhatian publik. Pasalnya, video musik yang disebut-sebut mengusung konsep dark itu telah ditonton 1,8 juta.
"Kalau menurut aku sih kurang dark, tapi kata orang-orang udah cukup dark. (Yang buat konsep) Aku sama tim, kerjasama. Jadi brainstorming aja berdua," kata Comatra di kantor Kapanlagi.com, belum lama ini.
Video musik musik Silence digarap di salah satu hutan kawasan Sentul, Bogor Jawa Barat. Comatra menceritakan suka dan duka ketika proses pembuatan video musik berlangsung.
Advertisement
"Ada banget. Kata aku yang paling susah di hutan sih, itu sangat menderita. Di sana itu banyak banget binatang kan, semut. Aku enggak pake sendal yang gede-gede terus ada banyak binatang, itu enggak enak aja. Itu di Sentul," katanya.
Comatra, penyanyi pendatang baru yang karyanya tuai atensi netizen © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya
Bukan cuma rasa duka, dalam proses penggarapan video musik lagu "Silence" Comatra juga merasakan suka dan bahagia ketika syuting di daerah tersebut. Meskipun banyak semut besar yang menggigit kakinya, tetapi ia merasa bahagia karena sudah bertemu orang-orang baru.
"Ya suka aku seneng, aku ketemu orang orang baik juga. Aku ketemu orang yang humoris, lucu lah. Dukanya ya itu tadi, karena enggak pake sandal, digigit binatang beneran sakit lagi. Terus aku harus main di air di mana aku enggak bisa berenang kan. Lumayan menantang sih," Comatra.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Comatra, penyanyi pendatang baru yang karyanya tuai atensi netizen © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya
Video musik Silence mendapat sambutan baik dari netizen. Bahkan, jika dilihat dari kolom komentar, mereka begitu related dengan lagu Silence tersebut. Ditambah lagi, konsep video musiknya begitu unik, berbeda dengan penyanyi lainnya.
"Aku liat sih komennya positif, mostly positif, bagus banget aku seneng banget sih. aku enggak expect sampe ke situ. Banyak yang bilang juga, mirip sama A B C. Ada yang bilang mirip Amy Lee, ada yang bilang mirip. Banyak dimiripin karena dark gitu," tutup Comatra.
Advertisement
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/far/ums)
Advertisement