Pakai Konsep Betawi, Java Jazz Festival Akan Dipenuhi Ondel-Ondel

Penulis: Rahmi Safitri

Diterbitkan:

Pakai Konsep Betawi, Java Jazz Festival Akan Dipenuhi Ondel-Ondel Tim Java Jazz 2017 © KapanLagi.com®/Bayu Herdianto

Kapanlagi.com - Java Jazz Festival edisi ke-13 bakal digelar 3 sampai 5 Maret mendatang di JIExpo Kemayoran pada 3,4, dan 5 Maret 2017. Sejumlah musisi lokal maupun mancanegara akan mengisi ikut meramaikan event tahunan ini. Menariknya, Java Jazz Festival ini akan berbeda dengan tahun sebelumnya. Kali ini, memakai konsep yang begitu kental dengan budaya Indonesia.


"Sebenernya ini udah masuk tahun ke-4 kita mengusung konsep sesuatu yang sifatnya budaya Indonesia. Mulai dari barong, wayang, tahun lalu Toraja. Tahun ini kita angkatnya Betawi, tanpa ada alasan lain," kata Dewi Gontha, selaku President Director Java Festival Production di Hotel Borobudur, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (1/3/2017).


Dewi Gontha mengatakan, memakai konsep betawi dalam pergelaran Festival Java Jazz 2017 ini lantaran budaya tersebut mempunyai ikon yang sangat kuat, yaitu ondel-ondel. Apalagi dia mengatakan, ondel-ondel sangat mudah diaplikasikan dalam pergelaran ini.


Ikon ondel-ondel dipilih karena muda diaplikasikan © KapanLagi.com®/Bayu HerdiantoIkon ondel-ondel dipilih karena muda diaplikasikan © KapanLagi.com®/Bayu Herdianto



"Kemarin saya terinspirasi 'Nih ikon apa ya yang gampang kami bisa aplikasiin?', karena jujur aja tahun kemarin Toraja kita agak kesulitan karena dia tidak punya sebuah ikon yang mudah kami aplikasikan secara desain. Akhirnya tahun ini kami pilih ondel-ondel," ungkap Dewi.


Sebanyak 170 show dan 14 panggung akan ada di Java Jazz Festival tahun ini. Namun, dalam pagelaran kali ini ini tak ada penampilan yang spesial. "Kita pengin memberikan kesempatan kepada penonton kita satu hari bisa menonton di 14 panggung. Tujuan utamanya adalah memberikan kesempatan kepada penonton untuk dapat melihat semua pertunjukan," tandasnya.


Sederet musisi kenamaan Internasional akan memeriahkan Java Jazz Festival 2017. Nama besar yang dipastikan hadir yakni Sergio Mendes, Chick Corea, Nik West, Bebel Gilberto, Incognito, Mezzoforte, King, Morgan James, Elliott Yamin, dan lainnya.


Sedangkan musisi lokal yang ikut tampil di Java Jazz Festival 2017 ini, seperti Barasuara, Afgan, Andien, Tulus, Glenn Fredly, Endah n Rhesa x Duadrum, HiVi, Yura, Lea Simajuntak, 90's Hip Hop All Star, Iwa K, Ras Muhamad, dan masih banyak lagi.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/far/pit)

Reporter:

Fikri Alfi Rosyadi

Rekomendasi
Trending