Inilah Lagu Galau Miley Cyrus Untuk Sang Mantan Kekasih
©shutterstock.com
Kapanlagi.com - Miley Cyrus memang benar-benar menangis di video klip lagunya yang berjudul Wrecking Balls. Walaupun sempat menyangkal kabar bahwa dirinya menangisi sang mantan kekasih, Liam Hemsworth, ia tetap tak bisa menyembunyikan kegalauan hatinya.
Di majalah FASHION edisi November mendatang, Cyrus membeberkan cerita di balik lagunya yang berjudul Drive. Kegalauan hatinya setelah putus dengan Liam membuat Miley Cyrus memutuskan untuk menulis lagu tersebut.
Miley Cyrus saat masih bersama Liam Hemsworth. ©shutterstock
"Aku menulis (Drive) ketika aku bekerja di Hari Valentine," ungkap Cyrus.
"Secara emosional, itu adalah saat-saat yang sulit. Ini tentang meninggalkan seseorang tanpa ingin mengakhiri suatu hubungan. Ini adalah waktu di mana kau harus pergi, tapi sebenarnya tidak bisa. Ini adalah tentang moving on," tambah Cyrus seperti yang diberitakan oleh situs Hollywoodlife.com.
Advertisement
Penasaran? Tenang! Lagu Drive ini hadir di album BANGERZ yang akan diluncurkan Miley Cyrus awal bulan depan. Drive adalah lagu kesembilan di album yang dirilis oleh RCA Records ini.
JANGAN LEWATKAN
Â
Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(ace/zal)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
