Diterbitkan:
"Saya dari Banjarmasin yang jauh dari Jakarta, pengalaman saya main drum umur 5 tahun sampai saya akhirnya bergabung dengan GIGI," ujarnya ketika ditemui di kediamannya di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, Kamis (28/5).
"Narasumbernya banyak, ada Gilang Ramadhan, Erwin Gutawa, Shandy Pas Band, ya orang-orang yang terkait dengan saya. Ini kaya motivasi untuk drummer Indonesia, untuk mencapai mimpi," ujarnya.
Ia pun ditanya, mengapa memakai judul tersebut dan bukan yang lainnya. Ditanya demikian, Hendy menjawab, "Judulnya awalnya banyak ya idenya. akhirnya kepikir bahwa dari kebiasaan saya kalau lagi sedih larinya ke drum," tutur Hendy.
Advertisement
"Lagi bahagia ke drum, lagi marah ke drum. Jadi penuangan ekspresi saya tuh larinya ke drum. Dari situ kepikiran, kayanya saya terhubung banget sama drum. Misalnya, lagi marah sama anak, tapi gak tega marahin anak akhirnya larinya ke drum," kenangnya.
DVD yang berjudul AKU ADALAH DRUM ini juga bisa disebut sebagai otobiografi seorang Gusti Hendy. Menurutnya, dokumenter tentang perjalanan karirnya tersebut berdurasi 1 jam.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/pur/erc)
Advertisement