Comeback Setelah Puluhan Tahun Vakum, Gya Anandini Rilis 'Kau Cinta Matiku'

Diterbitkan:

Comeback Setelah Puluhan Tahun Vakum, Gya Anandini Rilis 'Kau Cinta Matiku'
Gya Anandini / Credit: Dokumentasi Pribadi

Kapanlagi.com - Setelah bertahun-tahun lamanya vakum, Gya Anandini akhirnya memutuskan untuk comeback ke dunia tarik suara. Gya menandai comebacknya dengan merilis single romansa bertajuk Kau Cinta Matiku.

Usut punya usut, Gya sempat berencana untuk melakukan comeback sejak tahun 2010 silam. Namun keinginan Gya harus tertunda guna fokus menyelesaikan pendidikan S2 yang dijalaninya. Terlebih lagi setelahnya Ia menikah dan punya anak, yang membuat kesibukannya semakin padat.

Gya sendiri kerap diminta para fans untuk segera melakukan comeback. Karenanya, dalam beberapa bulan terakhir, Ia memanjakan fans dengan merilis album pertama dan keduanya secara digital. Seperti diketahui pada tahun 2004 silam, Gya merilis album SEMOGA KAU MENGERTI. Album ini mengantarkan Gya mendapatkan beberapa nominasi di ajang bergengsi, seperti 'Pendatang Baru Terbaik' di SCTV Music Awards.

"Musik dan nyanyi adalah jiwa Gya. Gya selalu ingin kembali di dunia musik dan Gya merasa pasar untuk lagu pop-mellow dengan karakter penyanyi berhijab masih sangat sedikit. Itulah akhirnya kenapa Gya memberanikan diri comeback di tahun 2020 ini," ungkap Gya dalam press rilis yang diterima KapanLagi.com.

1. Cerita di Balik 'Kau Cinta Matiku'

Lewat Kau Cinta Matiku, Gya menceritakan tentang sebuah perasaan cinta yang begitu mendalam dari seseorang untuk kekasihnya. Bahkan saking cintanya, sosok tersebut sampai rela melakukan dan mengorbankan apapun.

"Iya, single ini ceritanya tentang seseorang yang sangat amat mencintai kekasihnya. Tapi selalu dikecewakan. Namun, karena dia sangat cinta mati, dia rela memberikan segalanya untuk sang kekasih," jelas penyanyi berzodiak Cancer ini.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Tetap dengan Gaya dan Ciri Khas Terdahulu

Meski sudah lama vakum, namun ciri dan karakter khas dari Gya masih begitu kental terasa dalam single Kau Cinta Matiku. Ia memang sengaja tidak mengubah style bermusiknya agar para penggemar dapat merasakan nuansa nostalgia ke masa lalu.

Tidak sendirian, untuk proses produksinya Gya juga dibantu oleh Rozi Fathoni dan Agi Anggadarma dari DSS Music sebagai Executive Producer, Satrio Pratomo sebagai A&R, Vocal Director, Producer sekaligus yang bertugas untuk mixing dari lagu ini. Sementara itu, musisi kawakan Indonesia, Tohpati juga terlibat langsung dalam lagu ini sebagai Composer, Arranger sekaligus Producer.

"Semoga lagu ini bisa menjadi pengingat banyak orang untuk mencintai orang yang mencintai kita hingga napas terakhir," tuntasnya.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending