BNI The Royale Krakatau Music Fest 2023 Siap Mengguncang Cilegon, Ada Penampilan Padi Reborn hingga Ndarboy Genk

Diterbitkan:

BNI The Royale Krakatau Music Fest 2023 Siap Mengguncang Cilegon, Ada Penampilan Padi Reborn hingga Ndarboy Genk
BNI The Royale Krakatau Music Fest 2023 / Credit Foto: Dokumentasi Pribadi

Kapanlagi.com - BNI The Royale Krakatau Music Fest 2023 sebagai festival musik terbesar di Cilegon akan kembali digelar. Sederet band papan atas Indonesia pun bakal menyapa warga Cilegon pada 3 Februari 2023 mendatang di acara yang digelar di Stadion Krakatau Steel tersebut.

Beberapa performer yang dipastikan bakal tampil antara lain Padi Reborn, D'Masiv, Ndarboy Genk, Ombram, NUTS & featuring Caleb.

"Event ini merupakan kolaborasi KSP Sportainment dengan BNI dan Kawantua Management. KSP Sportaiment sendiri merupakan divisi terbaru dari PT Krakatau Sarana Properti yang menggagas dan melaksanakan event sport dan entertainment. Ke depan KSP Sportaiment ingin membawa berbagai event musik dan sport nasional ke kota Cilegon," ungkap Rury Ilham selaku ketua Sport & Entertaiment Event PT.Krakatau Sarana Properti yang berlangsung Senin (16/1/2023).

"Dan dengan bangga pada tanggal 3 Februari mendatang untuk pertama kalinya kami mengadakan acara BNI The Royale Krakatau Music Fest 2023 yang menampilkan salah satu band terbaik Indonesia asal Surabaya yakni Padi Reborn dan juga ada band lainnya seperti D'Masiv, Ndarboy Genk, Ombram, NUTS featuring Caleb. Saya yakin masyarakat Kota Cilegon sangat haus dengan hiburan setelah melewati masa pandemi kemarin. Dan buat Sobat Padi, Massiver, pecinta Ndarboy, tentunya sudah sangat menunggu lama momen seperti ini di Cilegon. Dan Alhamdulillah, so far respon dan animo masyarakat yang ingin menyaksikan Padi Reborn, D'Masiv dan lainnya begitu besar, hal itu terbukti dengan mulai banyaknya tiket yang telah terjual," sambugnnya.

Sementara itu, Martha Silalahi Direktur Utama & CEO Kawantua Management dan BNI menyambut baik kerjasama antar ketiga belah pihak dan berharap dengan adanya BNI The Royale Krakatau Music Fest 2023 dapat menghibur masyarakat sekitar yang juga rindu dengan adanya konser-konser serupa paska melewati masa pandemi yang berkepanjangan selama dua tahun belakangan ini.

"Kegiatan ini kali pertama di Cilegon dan merupakan kehormatan untuk kami, Kawantua Management dapat berkolaborasi dengan KSP dalam mempersiapkan acara ini," ujar Martha Silalahi, Direktur Utama & CEO Kawantua Management.

1. Nostalgia Bersama Padi Reborn

Rencananya, Padi Reborn yang telah kurang lebih 25 tahun berkarir di industri musik Indonesia, akan membawakan sekitar 10 lagu. Sobat Padi akan kembali bernostalgia dengan tembang lagu Padi Reborn di antaranya Kasih Tak Sampai, Begitu Indah, Mahadewi, Sobat dan lainnya.

"Kami sangat senang bisa kembali tampil di Cilegon setelah sekian lama. Rasanya mungkin hampir lebih dari 10 tahun. Kini, utamanya setelah PPKM berakhir, Kami sangat bersemangat kembali tampil dan bertemu dengan Sobat Padi di berbagai daerah, termasuk Cilegon," ujar Fadly sang vokalis.

"Lagu-lagu hits terbaik Padi juga sedang Kami susun. Ada beberapa lagu yang jarang Kami mainkan sudah Kami latih untuk dibawakan. Semoga SobatPadi Cilegon dapat terhibur dan terpuaskan nantinya", tambah Yoyo, drummer Padi Reborn.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Ambyar Bareng Ndarboy Genk

Hal serupa juga turut dirasakan oleh Ndaru Ndarboy, yang mengaku begitu antusias untuk menghibur masyarakat Cilegon disela-sela acara jumpa pers siang tadi. Harapannya pada awal Februari mendatang masyarakat Cilegon berbondong-bondong datang menyaksikan BNI The Royale Krakatau Music Fest 2023.

"Senang dan bangga bisa ikut meramaikan BNI THE ROYALE KRAKATAU MUSIC FEST 2023 terutama bisa satu panggung dengan band Padi yang dulu semasa SMP dan sma lagu-lagunya selalu menemani perasaan patah hati saya. Pokoke besok di tanggal 3 Februari kita siap Kopdar loro ati dengan lagu-lagu padi dan band lainnya serta lagu lagu patah hati versi jowo dengan lagu lagu Ndarboy. Siap-siap AMBYAR MAK PYARRR di 3 Februari 2023," pungkas Ndaru Ndarboy Genk yang akan segera meluncurkan album ke 2-yang berjudul Anak Lanang.

Nah, gimana cara dapetin tiket BNI The Royale Krakatau Music Fest 2023? Bisa langsung aja pesan secara online di kspsportainment.com dan untuk kelas VIP & VVIP dengan melakukan reservasi di 0817277223.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/gtr)

Rekomendasi
Trending