WSATCC: Bodo Amat Dengan Agnez Mo

Penulis: Fajar Adhityo

Diperbarui: Diterbitkan:

WSATCC: Bodo Amat Dengan Agnez Mo White Shoes and The Couple Company
Kapanlagi.com - Banyak orang yang mengaitkan bahwa White Shoes and The Couples Company lebih go international duluan dibandingkan Agnes Monica. Terlebih media lebih banyak memberitakan bahwa penyanyi dengan nickname Agnez Mo lebih dulu dibandingkan band pengusung retro pop ini.


Sebagai band yang bolak balik wara wiri di luar negeri, White Shoes and The Couples Company pun memberikan pendapatnya mengenai perdebatan ini.


"Kita nggak ada urusan dengan hal ini. Bodo amat dengan Agnes Mo yang go international, itu rejeki-rejekinya dia," ujar Rio, pemetik gitar White Shoes and The Couples Company saat dijumpai KapanLagi.com® di Malang beberapa waktu yang lalu.


Rio menambahkan bahwa go international merupakan term yang usang. Menurutnya musik memang tak harus berada di lingkup lokal saja namun harus bisa tersampaikan secara mendunia.


"Sebenarnya kita juga jengah dibilang go international karena term yang sudah basi untuk saat ini. Sebagai musisi memang sudah seharusnya begini, berpikir global supaya musiknya bisa diapresiasi di luar," imbuh pemilik nama lengkap Yusmario Farabi.


Agnez Mo/@Foto: KapanLagi.com®Agnez Mo/@Foto: KapanLagi.com®


Senada dengan Rio, penabuh drum WSATCC, John Navid pun menambahkan bahwa bandnya go international karena memang ingin musiknya tersebar luas. Menurutnya sebenarnya go international di Indonesia bukan hanya Agnez Mo saja, namun banyak band bagus yang tak terekspos.


"Terserah orang mau ngomong apa, nggak hanya kita dan Agnez Mo saja yang go international. Masih banyak band atau penyanyi bagus yang dikenal di luar namun tak terekspos," ujarnya.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/faj)

Editor:

Fajar Adhityo

Rekomendasi
Trending