Diperbarui: Diterbitkan:
Muse baru saja merilis sebuah video klip untuk salah satu lagu terbarunya yang berjudul Psycho. Lagu ini juga terdapat dalam album DRONES. Dan akhirnya mereka juga mengumumkan tanggal peluncuran album ini.
Rencananya, DRONES akan dirilis pada tanggal 8 Juni nanti. Dan lagu Psycho ini adalah lagu pertama yang mereka perdengarkan pada publik. Album baru ini akan berisi 12 lagu baru.
Namun kabarnya, Muse juga akan merilis sebuah single. lagu yang berjudul Dead Inside ini akan dirilis pada tanggal 23 Maret nanti. Nah kita tunggu saja berita lebih lanjut tentang single tersebut.
Advertisement
DRONES lebih bercerita tentang kemanusiaan. Bukan tentang apa yang harus dilakukan untuk orang lain di sekitar kita, melainkan penekanannya lebih ke arah psikis. Perasaan seseorang yang sedang tertekan, dan mereka yang sedang benar-benar kehilangan harapan.
Menurut Matt Bellamy, album ini lebih mengeksplor perjalanan manusia, keterbatasan mereka dan saat kehilangan harapan. Tak hanya itu, album ini juga bercerita tentang indoktrinasi manusia oleh sistem serta perasaan mereka pada kaum penindas.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(nme/erc)
Advertisement